Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rangkaian Kereta Barang Anjlok di Palembang

Kompas.com - 08/07/2019, 10:50 WIB
Aji YK Putra,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

PALEMBANG, KOMPAS.com- Rangkaian kereta api pembawa barang anjlok ketika melintas di rel kawasan Jalan Abikusno Keramasan, Palembang, Sumatera Selatan, Minggu (7/7/2019).

Humas PT KAI Divre III Palembang Aida Suryanti ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Namun, Aida belum bisa menjelaskan secara detail penyebab anjloknya rangkaian kereta.

"Penyebabnya masih diusut tim terkait," kata Aida, melalui pesan singkat, Minggu malam.

Baca juga: Izin Proyek KA Cepat Jakarta-Bandung Enggan Dikeluarkan Bupati, Ini Komentar RK

Aida menerangkan, kejadian itu untungnya tidak membuat lalu lintas dari Kertapati Palembang mengalami gangguan. Hanya saja, rel kereta mengalami kerusakan.

"Tadi malam sudah dievakuasi, untuk rel juga sudah diperbaiki. Kereta-kereta lewat jalur yang lain untuk menuju atau keluar kertapati (stasiun). Operasional kereta lain tidak terganggu," ujarnya.

Baca juga: Ini Syarat agar Bupati Bandung Barat Keluarkan Izin Proyek KA Cepat Jakarta-Bandung

Berita anjloknya rangkaian kereta pengangkut barang tersebut sempat tersebar di berbagai media sosial. Beberapa foto yang tersebar memperlihatkan kereta sempat menabrak tiang listrik disampingnya.

"Korban jiwa tidak ada, untuk listriknya tadi sudah menyala lagi karena sudah diperbaiki," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com