Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Derita Gangguan Hati, Bayi 2,5 Bulan di Solo Butuh Donor Transplantasi Hati

Kompas.com - 17/01/2018, 19:16 WIB
Labib Zamani

Penulis

SOLO, KOMPAS.com - Azril Fauzan Rashya tertidur pulas di pangkuan ibunya. Kulitnya terlihat menguning. Kedua kakinya pun mulai kaku. Bayi berusia 2,5 bulan ini menderita penyakit gangguan hati akibat terkena virus Cytomegalovirus (Cmv).

Virus tersebut telah menggerogoti organ dalam bayi laki-laki dari pasangan Reni Cahyawati (36) dan Ambang Widiasto (34) itu sejak sebulan terakhir. Awalnya kulit kepalanya terlihat kuning.

Lalu warna kuning di kulit kepalanya tersebut menyebar hingga ke seluruh tubuh anak kedua dari warga Kampung Sekip RT 005 RW 008, Kelurahan Kadipiro, Kecamatan Banjarsari, Solo, itu.

Azril dibawa ke RS PKU Muhammadiyah Surakarta untuk dilakukan cek darah. Hasilnya, darah Azril mengandung virus Cmv sehingga harus mendapatkan penanganan khusus. Sebab, virus Cmv tersebut telah menyerang organ hati Azril.

"Umur satu bulan kulit kepalanya itu terlihat kuning. Karena saya khawatir, saya periksakan ke RS PKU Muhammadiyah Surakarta," kata Ambang di Solo, Jawa Tengah, Rabu (17/1/2018).

Baca juga: Pemberian ASI Eksklusif Turunkan Risiko Gangguan Hati pada Anak

Di RS PKU Muhammadiyah, lanjut lelaki yang sehari-hari bekerja di bagian SDM Polresta Surakarta itu, disarankan oleh dokter rumah sakit agar darah anaknya tersebut dicek ke laboratorium. Setelah dicek hasilnya, ucap Ambang, anaknya tersebut diduga terkena penyakit gangguan hati.

"Saya disarankan untuk ke RSUD Dr Moewardi untuk memastikan penyakit anak saya. Setelah di sana (RSUD Dr Moewardi), saya kemudian disarankan untuk merujuk Azril ke RSCM (Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo) Jakarta," ujar dia.

RSCM Jakarta memiliki peralatan yang lengkap dan memadai untuk melakukan transplantasi hati. Sementara itu, biaya transplantasi hati tersebut ditaksir mencapai lebih dari Rp 1 miliar.

"Informasi yang saya dengar untuk biaya transplantasi hati mencapai Rp 1,2 miliar. Kami akan tetap berusaha apa pun demi kesembuhan anak saya," tambah Reni Cahyawati.

Azril membutuhkan donor hati. Orangtuanya berharap ada orang yang bersedia menjadi donor dan mendonasikan hatinya demi kesembuhan putranya tersebut.

Kompas TV Sebelumnya, Icha dilarikan ke puskesmas karena lemas akibat terus menerus muntah dan buang air.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com