Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Guru Buka "Kartu", Bupati Ini Dulu Suka Telat tetapi Tekun Belajar

Kompas.com - 25/11/2017, 19:40 WIB
Kontributor Banyuwangi, Ira Rachmawati

Penulis

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengundang beberapa gurunya semasa bersekolah di Madrasah Ibtidaiyah an-Nidhom, Kebunrejo, Kecamatan Genteng, Banyuwangi, untuk sarapan bersama di Bandara Blimbingsari, Sabtu (25/11/2017).

Mereka menikmati sarapan bersama dengan menu pecel rawon. Ada tiga guru yang diundang, yaitu guru olahraga bernama Pak Hasan, guru aqidah bernama Pak Mislani dan guru yang mengajar membaca kitab bernama Pak Ridwan.

"Dulu kami tinggal di pondok pesantren. Pak Mislani ini yang membangunkan para pelajar. Kalau tidak bangun, kita disemprot air," kata Anas sambil tertawa saat mengobrol dan bernostalgia bersama para gurunya.

Sementara itu, Pak Hasan, salah satu guru MI, mengatakan bahwa muridnya yang saat ini menjadi Bupati Banyuwangi dulu suka telat masuk kelas tapi tekun belajar.

"Bisa jadi telatnya karena belajar sampai malam. Jadi saya maklum," kata Pak Hasan.

Kepada Kompas.com, Anas mengatakan, sengaja mengundang guru-gurunya untuk sarapan bersama karena bertepatan dengan Hari Guru.

"Ini adalah bentuk penghormatan kepada para guru. Saya selalu ingat pesan para guru, kalau nggak bisa jadi ilmuwan, minimal jadi orang yang bermanfaat bagi satu orang lain saja. Itu sudah cukup," ungkapnya.

Selain itu, dia juga mengatakan bahwa mendidik tak bisa dilakukan secara mendadak karena ilmu pengetahuan tidak bisa didapatkan dengan instan.

"Siapalah kita ini tanpa peran guru. Karena guru kita bisa menyelami banyak ilmu pengetahuan. Karena guru kita bisa terinspirasi beragam hal positif untuk menjadikan kehidupan kita lebih baik dan di momen Hari Guru ini tidak ada salahnya kita memberikan penghormatan khusus kepada mereka," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com