Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polres Bogor Gelar Razia Bus Tak Laik Jalan di Jalur Puncak

Kompas.com - 27/06/2017, 16:12 WIB
Ramdhan Triyadi Bempah

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - Kepolisian Resor Bogor merazia bus-bus pariwisata yang melintas di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, Selasa (27/6/2017).

Razia dilakukan untuk mengantisipasi kecelakaan yang kerap terjadi di Jalur Puncak, terutama saat libur Lebaran.

Dalam razia itu, petugas menemukan tiga bus dalam kondisi tidak laik jalan. Bus tersebut mengalami kerusakan pada sistem pengereman dengan dokumen-dokumen kendaraan kedaluarsa.

KBO Satlantas Polres Bogor Iptu Anaga Budiarso mengatakan, pihaknya akan mengawasi lebih ketat bus-bus pariwisata yang melintas dengan melakukan pemeriksaan kondisi kendaraan serta surat-surat kendaraan seperti surat izin mengemudi (SIM).

"Tadi ada tiga bus tidak laik jalan, satu bus parisiwasata dan dua bus lainnya angkutan umum tetapi digunakan untuk mengangkut rombongan wisatawan," kata Anaga.

Baca: Pasca-Kecelakaan Maut di Megamendung, Polisi Razia Bus di Jalur Puncak

Dia melanjutkan, secara kasat mata memang sulit untuk membedakan bus yang laik jalan atau tidak.

Pemeriksaan secara menyeluruh, kata Anaga, perlu dilakukan untuk memastikan kelaikan kendaraan tersebut.

Ia pun mengimbau agar masyarakat lebih selektif memilih bus pariwisata. Jika melihat hal yang mencurigakan segera melapor ke PO bus terkait atau petugas kepolisian terdekat.

"Tadi juga ada laporan dari penumpang kalau sopir mereka ugal-ugalan, ternyata itu sopir pengganti. Jadi busnya ditahan dulu dan diganti dengan armada yang baru untuk penumpangnya," tambah dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com