Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Tentara Tertangkap Jual Narkoba

Kompas.com - 07/10/2016, 21:28 WIB
Amriza Nursatria

Penulis

INDRALAYA, KOMPAS.com - Seorang pria berinisial BP, mantan anggota TNI warga Desa Cinta Manis, Kecamatan Rantau Alai, ditangkap jajaran Satnarkoba Polres Ogan Ilir, Sumatera Selatan, usai melakukan transaksi narkotika jenis sabu di Balai Desa, Desa Tanjung Pinang, Kecamatan Tanjung Batu, Ogan Ilir, Jumat (7/10/2016) petang.

Dari tangan tersangka, polisi menyita enam paket sabu senilai Rp 6 juta dan dua buah telepon selular yang diduga dipakai untuk melakukan transaksi.

KBO Satnarkoba Polres Ogan Ilir, Iptu Sutanto mengatakan, penangkapan tersangka BP berdasarkan informasi masyarakat bahwa di lokasi Balai Desa sering terjadi transaksi narkoba.

Polisi lalu melakukan pengintaian dan menemukan dua orang tengah melakukan transaksi narkoba di lokasi itu. Saat polisi mendekat, salah satu pelaku kabur, sementara BP tidak sempat melarikan diri dan langsung ditangkap.

Saat digeledah, dari tersangka BP didapati barang bukti 6 paket sabu dan dua buah telepon selular.

“Informasi adanya transaski narkoba itu berawal dari keresahan masyarakat melihat di Balai Desa tersebut ada orang asing yang seperti tengah melakukan transaksi sesuatu, masyarakat lalu melapor ke polisi. Saat kita lakukan pengintaian ternyata benar, salah satu yang kita amankan adalah mantan personel TNI sedang melakukan transaksi narkoba," katanya

Atas perbuatannya, BP terancam Pasal 114 dan 112 dengan ancaman di atas 5 tahun penjara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com