Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brankas Bank Mandiri Berisi Rp 3,7 Miliar Dibobol, Satpam Jadi Tersangka

Kompas.com - 30/09/2016, 16:21 WIB
Masriadi

Penulis

LHOKSEUMAWE, KOMPAS.com - Polres Aceh Timur tersangka dan telah dimasukkan dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) dalam kasus pembobolan Bank Mandiri Mikro Cabang Aceh Timur dua hari lalu.

Tersangka, yakni M Raiz Artendi (27), diduga terlibat dalam pembobolan yang mengakibatkan kerugian Rp 3.775.698.000.

Kapolres Aceh Timur AKBP Rudi Purwiyanto mengatakan, penetapan M Raiz yang merupakan petugas security Bank Mandiri Mikro Cabang Aceh Timur sebagai tersangka dilakukan setelah pihaknya melakukan serangkaian tindakan penyidikan.

Rudi mengatakan, sebelumnya meminta keterangan seluruh pegawai Bank Mandiri Mikro Cabang Aceh Timur yang berkaitan dengan operasional bank itu. Berdasarkan data pegawai, ada pegawai yang belum dapat dimintai keterangan yaitu M Raiz karena sampai saat ini belum dapat diketahui keberadaannya.

"Kami mencari M Raiz, namun belum ditemukan. Maka terhitung pada hari ini Jumat, 30 September 2016, Muhammad Raiz Artendi Bin Thaib Ilyas, 27 tahun, warga Perumahan PTPN I, Desa Pondok Pabrik, Kecamatan Langsa Lama, Kota Langsa secara resmi kami tetapkan sebagai tersangka dan diterbitkan daftar pencarian orang (DPO)," ungkapnya, Jumat (30/9/2016).

"Untuk itu kami meminta kepada masyarakat apabila melihat, mendengar atau mengetahui keberadaan yang bersangkutan mohon untuk menghubungi Kasatreskrim Polres Aceh Timur di nomor 0812 6909 984 atau melapor ke kantor polisi terdekat," tambahnya kemudian.

(Baca juga: Maling Bobol Brankas Bank Mandiri Aceh Timur, Rp 3,7 Miliar Hilang )

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com