Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilkada Pati Hampir Dipastikan Diikuti Satu Pasang Calon Kepala Daerah

Kompas.com - 28/09/2016, 13:09 WIB
Ari Himawan Sarono

Penulis

BATANG, KOMPAS.com - Pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak yang akan dilaksanakan pada 15 Oktober 2017 mendatang di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, dipastikan hanya diikuti satu pasang calon kepala daerah.

Pasalnya, hingga masa perpanjangan pendaftaran calon, baru ada satu pasang calon yang mendaftar ke KPU Pati, yaitu Haryanto-Saeful Arifin.

"Satu pasang yang mendaftar ke KPUD Pati itu diusung oleh PDI-P, Gerindra, Hanura, PKB, Demokrat, Golkar, PPP dan PKS, mencapai 46 kursi, sedangkan sisa kursi hanya 4 dan tidak memenuhi syarat pencalonan," kata Ikhwanudin, komisioner KPU Jawa Tengah, saat berada di Batang, Rabu (28/9/2016).

Dia melanjutkan, meski hanya ada satu pasang calon, KPU Pati tetap akan menyelenggarakan pilkada serentak. Kertas suara akan berisi dua kotak. Satu kotak untuk sepasang calon dan satu kotak kosong.

"Syaratnya, perolehan calon apabila diikuti hanya satu pasang, perolehan suaranya 50 persen plus satu, sementara apabila kurang, KPU akan melakukan pemilihan kepala daerah pada pilkada serentak selanjutnya," lanjutnya.

Pemilihan untuk Provinsi Jawa Tengah diikuti oleh tujuh kabupaten dan kota, masing-masing adalah Kabupaten Pati, Jepara, Banjarnegara, Batang, Cilacap, Brebes, dan Kota Salatiga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com