Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cari Ikan, Seorang Bocah Tewas Tertimpa Beton Jembatan

Kompas.com - 15/06/2016, 15:10 WIB
Raja Umar

Penulis

MEULABOH, KOMPAS.com - Muhammad Ilham (11), meninggal dunia karena tertimpa potongan beton dari abutment (bangunan bawah) jembatan saat mencari ikan di aliran kali yang berada di Desa Peunaga Paya, Kecamatan Meureubo, Kabupaten Aceh Barat.

“Kejadiannya kemarin sore, sekitar pukul 17.00 WIB. Sebelum kejadian anak-anak berlima mencari ikan di bawah jembatan itu, namun tiba-tiba satu orang keponakan saya tertimpa beton yang berada dibawah jembatan,” kata Yusdarman, paman korban kepada wartawan, Kamis (15/6/16).

Menurut Yus, nyawa bocah yang masih duduk di bangku kelas V Sekolah Dasar (SD) Cot Seumeureng itu tak dapat diselamatkan karena panjang beton yang menimpa tubuh korban berukuran sekitar 2 meter dengan ketebalan 30 centimeter lebih. Sehingga seluruh bagian tubuh korban terjepit beton di dalam air.

“Beton yang menimpa almarhum itu berukuran besar, kemarin kami dua puluh orang saat melakukan evakuasi tidak sanggup menggangkat beton itu, sehingg terpaksa harus mengorek bagian bawah dan mendongkrak dengan menggunakan kayu,”  katanya.

Setelah berhasil dibawa dari bawah beton, korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Cut Nyak Dhien untuk mendapatkan pertolongan medis. Namun nyawa korban tak tertolong, karena kondisi tubuh korban mengalami memar dan remuk.

“Setelah kami evakuasi memang sudah tak bernyawa, karena ada sekitar setengah setelah kejadian baru berhasil kami keluarkan jasad korban dari bawah beton tersebut,” ujar Yusdarman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com