Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga "Numpang" Ikut UN Paket B di Lapas

Kompas.com - 12/05/2016, 09:43 WIB
Heru Dahnur

Penulis

PANGKALPINANG, KOMPAS.com - Pelaksanaan Ujian Nasional SMP Paket B bagi warga binaan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, tahun ini, sedikit berbeda dibanding tahun sebelumnya. Pasalnya, peserta ujian tidak hanya terdaftar dari warga binaan tetapi juga diikuti masyarakat dari luar lapas.

Ada tiga lapas yang melaksanakan UN Paket B, yakni Lapas Bukitsemut Sungailiat, Lapas Tanjung Pandan Belitung dan Lapas Tua Tunu Pangkalpinang.

Di Lapas Bukitsemut dari total 26 peserta, satu di antaranya merupakan mantan warga binaan. Di Lapas Tanjungpandan Belitung dari 46 peserta, sebanyak 26 orang merupakan masyarakat umum.

Sementara di Lapas Tua Tunu, sebanyak tujuh peserta ujian semuanya adalah warga binaan. Total peserta UN SMP di Lembaga Pemasyarakatan Bangka Belitung mencapai 79 orang.

Kepala Kanwil Kemenkum HAM Bangka Belitung, Bambang Palasara, mengatakan, lapas kini telah dipercaya masyarakat sebagai sarana untuk menuntut ilmu, khususnya dalam penyetaraan ijazah pendidikan. Ini akan semakin menguatkan pula nilai positif lapas sebagai tempat pembinaan yang tersistem dengan baik.

“Seperti di Lapas Narkotika itu kita sebut sebagai residen, bukan lagi penjara. Banyak keterampilan yang diajarkan di dalamnya,” ujar Bambang, di hadapan wartawan, Kamis (12/5/2016).

Pantauan Kompas.com, ujian di lapas berlangsung tertib dan lancar. Petugas berjaga-jaga di setiap sudut ruangan. Peserta ujian sebelumnya telah dibekali pelatihan, cara mengolah soal dan pengisian lembar jawaban.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com