Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Padamkan Api di Pabrik Mebel Jokowi, "Water Cannon" Milik Polisi Dikerahkan

Kompas.com - 19/04/2016, 20:02 WIB
Kontributor Surakarta, Michael Hangga Wismabrata

Penulis

SRAGEN, KOMPAS.com — Puluhan petugas pemadam kebakaran di Solo Raya dikerahkan untuk memadamkan api yang membakar pabrik kayu lapis PT Rakabu Sejahtera di Jalan Solo-Purwodadi, Sragen, Jawa Tengah, Selasa (19/4/2016) petang.

Mobil water cannon milik Polresta Solo juga dilibatkan untuk memadamkan api di pabrik milik Presiden Joko Widodo tersebut.

(Baca: Pabrik Mebel Milik Presiden Jokowi di Sragen Terbakar)

Menurut pantauan Kompas.com di lokasi kejadian, petugas pemadam kebakaran bergantian menyiramkan air agar kobaran api tidak semakin membesar dan menjalar ke bangunan sekitar pabrik.

Meski demikian, banyaknya material yang mudah terbakar membuat petugas kesulitan untuk mengendalikan api.

Belasan mobil pemadam kebakaran dari area Solo Raya juga dikerahkan. Belum ada keterangan resmi dari pihak pengelola pabrik terkait kerugian akibat kebakaran tersebut.

Kepala Polsek Kalijambe Ajun Komisaris Polisi Marsidi mengatakan, sumber api diduga dari hubungan pendek arus listrik ruang oven.

"Dugaan sementara, api berasal dari oven pal," kata Marsidi, Selasa (19/4/2016) malam.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Warga sekitar berdatangan ke sekitar lokasi kejadian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com