Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atap Kelas Ambruk, Siswa SD di Bima Harus Belajar di Teras

Kompas.com - 06/04/2016, 15:39 WIB
Syarifudin

Penulis

BIMA, KOMPAS.com - Puluhan siswa SDN Jango, Desa Mpili, Kecamatan Donggo, Kabupaten Bima terpaksa melaksanakan kegiatan belajar mengajar di teras sekolah, karena bangunan atap ruang kelas ambruk.  Atap ruang kelas itu ambruk karena kondisi kayu sudah lapuk dimakan usia.

Keadaan tersebut membuat ruang kelas tidak aman bagi kegiatan belajar mengajar siswa, karena rawan ambruk susulan di bagian genteng dan atap.

“Bagian atap sekolah ini sudah rubuh dan temboknya retak sejak lama. Kondisinya tidak aman bagi siswa, sehingga siswa terpaksa belajar di teras sekolah,” kata Kepala Sekolah SDN Jango Nasrullah S.Pd kepada wartawan, Rabu (6/4/2016).

Karena bangunan sekolah ambruk, pihak sekolah terpaksa mengeluarkan kebijakan agar siswa belajar di teras.

“Hal ini terpaksa dilakukan karena lima lokal ruangan kelas sudah ambruk dan hingga saat ini belum diperbaiki. Kami khawatir bangunan ini suatu ketika akan rubuh dan menimpa siswa dan guru,” ujarnya.

Menurut dia, kegiatan belajar mengajar di teras sekolah tersebut sudah berlangsung lama. Hal itu membuat siswa tidak bisa konsentrasi.

“Tentu dengan keadaan ini harus mendapat perhatian serius dari Pemerintah. Apalagi dalam waktu dekat, siswa akan menghadapi Ujian Nasional,” kata dia.

Dia pun berharap gedung sekolah segera diperbaiki, sehingga kegiatan belajar mengajar bisa berlangsung di dalam kelas.

“Kami sudah sering mengusulkan ke Dinas Pendidikan agar sekolah ini bisa diperbaiki, tapi sampai hari ini belum ada respon,” kata Nasrullah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com