Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Salah Pasang Dongkrak, Pria Ini Tewas Tergencet Mobil

Kompas.com - 30/11/2015, 20:49 WIB

KEDIRI, KOMPAS.com — Gara-gara salah memasang dongkrak, Rohmad (53), warga Desa Petok, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, meninggal dunia.

Peristiwa yang terjadi pada Senin (30/11/2015) siang ini berawal saat Rohmad hendak mengganti ban kendaraan Isuzu Elf bernopol AG 7051 GB.

Rohmad kemudian memasang dongkrak tepat di atas penutup septic tank di halaman rumahnya.

Diduga, korban lupa serta tidak memperkirakan kekuatan lubang penutup septic tank yang digunakan sebagai alas dongkrak.

Karena itu, ketika dongkrak mulai digunakan, penutup septic tank "ambrol". Akibatnya, bodi mobil Isuzu Elf menimpa tubuh korban. Akibatnya, korban tewas seketika.

Peristiwa seseorang tewas tergencet mobil itu kemudian dilaporkan ke Polsek Mojo. Petugas telah melakukan olah TKP serta membawa jenazah Rohmad ke RS Bhayangkara untuk divisum.

Wakapolres Kediri Kota Kompol Harissandi saat dikonfirmasi menjelaskan, kasus ini murni kecelakaan.

"Saat memasang dongkrak, korban tidak memperkirakan kekuatan penutup septic tank," ujarnya.

Setelah divisum, jenazah Rohmad diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com