Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Alasan Mahasiswa Pasang Atribut PKI di Kamar Indekosnya

Kompas.com - 04/09/2015, 01:48 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com - Ulul Fadli, mahasiswa yang ditangkap aparat Koramil Kecamatan Gajah Mungkur lantaran memasang atribut PKI di kamar kosnya, mengatakan, hal tersebut terkait seni.

"Setelah diperiksa, ia ngaku hanya untuk seni," ujar Komandan Kodim 0733 BS Semarang, Letnan Kolonel Puji Setiono, Kamis (3/9/2015).

Logo PKI tersebut berbentuk poster berwarna merah yang bergambar logo palu arit berwarna kuning. Sementara itu, gabus yang digunakan untuk alat untuk menyablon simbol tersebut, menurut keterangan, didapatkan dari warisan seniornya di kampusnya.

"Gabus dari seniornya," tambahnya. Fadli sendiri merupakan warga Desa Kebonsari RT 02 RW I, Kecamatan Rowosari, Kabupaten Kendal.

Mahasiswa itu ditengarai memasang atribut PKI di kamar kosnya. Pengamanan Fadli dilakukan setelah ada laporan dari masyarakat, serta dari pemilik rumah kos. Dia kemudian dibawa ke Markas Koramil untuk dimintai keterangan, bersama dengan teman kos Fadli juga diminta keterangan sebagai saksi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com