Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Warga Surabaya, Risma Berharap Ada Pesaing

Kompas.com - 26/07/2015, 19:58 WIB
Kontributor Surabaya, Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com — Calon wali kota Surabaya, Tri Rismaharini, berharap agar pasangan pesaing segera muncul dalam pemilihan wali kota (pilwali). Dia beralasan, jika pilwali sampai diundur hingga 2017, maka hal itu akan mengganggu jalannya pemerintahan.

"Biar bagaimanapun, yang merasakan dampaknya masyarakat Surabaya. Karena itu, saya berharap segera muncul calon pasangan lain," kata Risma seusai mendaftar di kantor KPU Surabaya, Minggu (26/7/2015).

Terkait wacana aklamasi, Risma tidak dapat berkomentar banyak. Dia menyerahkan hal itu sepenuhnya kepada partai pengusungnya, PDI-P, termasuk mengenai langkah-langkah hukum yang dipersiapkan.

Hingga hari pertama pendaftaran pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Surabaya, belum ada nama pasangan calon lain yang muncul dan mendaftarkan diri.

Pasangan Risma-Wisnu adalah pasangan pertama yang mendaftar di KPU Surabaya. Sesuai peraturan KPU, jika tidak ada pasangan yang mendaftar hingga akhir verifikasi berkas pasangan calon pada 3 Agustus nanti, maka pilwali Surabaya terancam akan diundur hingga 2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com