Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polres Jember Bongkar Penimbunan Pupuk Bersubsidi

Kompas.com - 22/01/2015, 21:01 WIB
Kontributor Jember, Ahmad Winarno

Penulis

JEMBER, KOMPAS.com - Kepolisian Resor Jember, Jawa Timur, Kamis (22/1/2015), membongkar praktik penimbunan pupuk bersubsidi di Desa Jambearum, Kecamatan Puger. Pelaku diketahui bernama Paerah (56), warga setempat.

Dari tangan pelaku, polisi menyita ratusan sak pupuk bersubsidi dan dua kendaraan yang digunakan pelaku untuk mengangkut pupuk tersebut.

“Jadi ungkap tersebut berdasarkan keluhan dan laporan dari para petani di wilayah selatan Jember mengenai langkanya pupuk bersubsidi,” ungkap Kepala Polres Jember AKBP Sabilul Alif.

Setelah dilakukan penyelidikan mendalam, kata Sabilul, pihaknya menangkap pelaku di rumahnya.

“Untuk barang bukti yang kita amankan dari gudang milik pelaku di antaranya 112 sak pupuk phonska, 63 sak pupuk ZA, 17 sak pupuk urea, 16 sak pupuk petro organik, 10 sak pupuk SP36, jadi totalnya yang kami amankan sebanyak 218 sak,” beber mantan Kapolres Bondowoso ini.

Adapun modus operandinya, pelaku biasanya membeli pupuk tersebut dari luar Kabupaten Jember untuk kemudian dijual kembali di Jember. Harga jualnya melebihi harga eceran tertinggi (HET) yang telah ditetapkan pemerintah.

“Pupuk bersubsidi ini kan dalam pengawasan, jadi seharusnya pupuk itu milik petani di luar Kota Jember. Selain itu, pelaku juga tidak memiliki izin untuk menjual pupuk,” katanya.

Atas perbuatannya tersebut, pelaku terancam hukuman lima tahun penjara.

“Kita jerat dengan peraturan menteri perdagangan tentang pengadaan dan penyaluran pupuk bersubsidi bagi sektor pertanian. Saat ini kita masih mendalami pengungkapan ini,” pungkas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com