Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasca-bentrokan di Maluku Tengah, Situasi Masih Mencekam

Kompas.com - 01/08/2014, 15:15 WIB
Frans Pati Herin

Penulis


AMBON, KOMPAS.com - Situasi di perbatasan Negeri atau Desa Seith dan Negeri Lima, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku, masih mencekam hingga Jumat (1/8/2014).

Sebanyak 252 personel gabungan TNI dan Polri disiagakan untuk mencegah kemungkinan terjadi bentrok susulan. Bentrokan itu terjadi pada Kamis (31/7/2014) sore menjelang malam.

Akibat bentrokan ini, empat warga tewas, belasan luka-luka dan 26 rumah terbakar.

Empat warga yang tewas itu terdiri dari tiga orang warga Negeri Lima atas nama Yulid Suned (16), H Muh Seli (50), dan Kaimudin Solisa (40). Sementara satu warga tewas dari Seith adalah Sait Mony (38).

"Kami tetap bersiaga untuk mengamankan situasi. Kondisi saat ini sudah relatif kondusif," kata Kepala Bagian Operasional Polres Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, Ajun Komisaris Irvan, saat ditemui di lokasi kejadian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com