Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkostum Superman, Kader PKPI Kampanyekan Jokowi

Kompas.com - 04/05/2014, 17:32 WIB
Kontributor Bengkulu, Firmansyah

Penulis

BENGKULU, KOMPAS.com - Salman (49), salah seorang kader PKPI sempat mencalonkan diri menjadi anggota DPRD Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu namun gagal, kembali membuat heboh.

Sebelumnya ia sempat berkampanye dalam Pilleg beberapa waktu lalu menggunakan kostum Superman. Kali ini ia muncul kembali tetap dengan menggunakan kostum pahlawan super hero tersebut di Simpang Lima, Kota Bengkulu bersama Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP), Bengkulu.

"Saya memang kader PKPI meski dalam Pemilu tak terpilih, namun kali ini saya mendukung Jokowi sebagai Presiden, tapi tindakan saya ini lebih merupakan pada inisiatif pribadi tak ada hubungannya dengan PKPI tempat saya bernaung," kata Salman, Minggu (4/5/2014).

Salman menjelaskan, Jokowi merupakan representasi dari pahlawan super hero, ia merupakan pemimpin yang merakyat yang diharapkan mampu membuat perbaikan besar jika ia menjadi presiden.

Koordinator Bara JP Bengkulu, Feri Safran menyebutkan aksi Bara JP dilakukan dengan berjalan kaki dimulai dari halaman Kantor Kejaksaan Tinggi Bengkulu dan berakhir di rumah pengasingan Bung Karno.

Dalam aksi tersebut, Bara JP dengan jumlah puluhan orang tersebut mengusulkan agar Bung Karno diangkat menjadi Bapak Bangsa. "Selama ini Bung Karno dianggap sebagai pahlawan nasional saja, padahal lebih dari itu, dia adalah bapak bangsa, pencetus Pancasila, pencetus Tri Sakti, sudah layak ia didaulat menjadi Bapak Bangsa," kata Feri Safran.

Selain itu Bara JP juga menggelar orasi berisikan dukungan mereka terhadap Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo menjadi Presiden RI mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com