Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lion Air Bantah Kabar Pesawatnya Jatuh di Sumatera Utara

Kompas.com - 30/04/2014, 12:47 WIB

LUBUK PAKAM, KOMPAS.com — GM Lion Air Edward Sirait membantah kalau disebut ada pesawat Lion Air yang jatuh ataupun lost contact, Rabu (30/4/2014). Saat dikonfirmasi Tribun kira-kira pukul 12.00 WIB, dia membantah kabar tersebut.

"Sejauh ini tidak ada. Coba tanya saja informasi yang kalian dapat itu dari sumber yang kalian dapat," ujar Edward.

Sebelumnya, Rabu siang, beredar informasi melalui BlackBerry Messenger bahwa ada pesawat Lion Air yang berangkat dari Bandara Kualanamu International Airport (KNIA) jatuh di kawasan Cingkes, perbatasan Tanah Karo dan Simalungun.

Dalam informasi itu, juga tidak disebutkan sama sekali berapa nomor penerbangan pesawat beserta tujuan keberangkatan pesawat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com