Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemudik Gunakan Pesawat Diprediksi Meningkat

Kompas.com - 31/07/2013, 19:01 WIB


BANDUNG, KOMPAS.com
— Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Barat memprediksi akan terjadi lonjakan jumlah pemudik asal Jabar yang menggunakan transportasi udara pada musim mudik Idul Fitri tahun ini.

Hal itu dikatakan Kepala Dishub Jabar Dedi Taufik dalam sebuah wawancara langsung tentang “Kesiapan Dishub Jabar Menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1434 Hijriah” di Radio Raka Bandung FM 98.8, Selasa (30/7/2013) kemarin.

Dedi Taufik memaparkan, berdasarkan data tahun 2012 lalu, jumlah pemudik yang menggunakan pesawat terbang dari Bandara Husein Sastranegara, Angkasa Pura II Bandung, mencapai 76.832 penumpang. Jumlah ini meningkat dibanding periode yang sama sebelumnya, yakni sebanyak 48.834 penumpang atau sekitar 60 persen.

Atas dasar inilah, jumlah pemudik yang menggunakan pesawat terbang, baik kedatangan maupun keberangkatan dari Bandara Husein Sastranegara Bandung, diprediksi meningkat.

Langkah antisipasinya, Dedi Taufik menjelaskan, sedikitnya 24 pesawat terbang yang akan dioperasikan dalam musim mudik, yakni mulai H-7 hingga sekitar H+7 Lebaran.

“Kami telah berkoordinasi dengan pihak Bandara Husein Sastranegara untuk mengoperasikan 24 pesawat per harinya,” papar Dedi Taufik.

Dedi menjelaskan, lonjakan jumlah pemudik juga diperkirakan pada penumpang kereta api serta sepeda motor. Sekitar 7 juta kendaraan bermotor diprediksi bakal melintasi Jabar pada musim mudik tahun ini. (Akim/Sonora Bandung)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com