Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kota Bogor Dilanda Longsor, Satu Orang Tewas, Dua Luka Berat

Kompas.com - 07/09/2016, 10:14 WIB
Ramdhan Triyadi Bempah

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - Hujan deras disertai angin kencang yang melanda Kota Bogor sejak  Selasa (6/9/2016) malam mengakibatkan sejumlah wilayah mengalami bencana longsor.

Tercatat dari informasi yang dikeluarkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, empat lokasi terkena dampak longsor.

Lokasi pertama adalah di RT 03 RW 13, Kelurahan Gunung Batu, Kecamatan Bogor Barat. Terjadi longsoran tebingan di lokasi pembangunan talud. Panjang longsoran kurang lebih mencapai 10 meter dengan ketinggian 3 meter. Akibatnya, tiga rumah warga dan saluran air terendam material longsor. Tidak ada korban jiwa di lokasi ini.

Lokasi kedua di Gang Ardio, RT 01 RW 06, Kelurahan Cibogor, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. Longsor di wilayah itu mencapai panjang 15 meter dengan ketinggian 25 meter. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun dua rumah warga terancam terkena dampak longsor.

Ketiga, longsor terjadi di RT 01 RW 02, Kelurahan Bantarjati, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor. Peristiwa tersebut mengakibatkan satu rumah warga terendam material longsor. Tidak ada korban jiwa.

Sementara itu, lokasi keempat adalah di RT 04 RW 05, Kelurahan Cibogor, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. Di lokasi ini, disebut yang paling parah mengalami bencana longsor.

Satu orang atas nama Azhari (50) tewas dan dua orang lainnya mengalami luka berat. Korban sudah dievakuasi oleh tim gabungan BPBD, Tagana, TNI dan Polri, dan dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Bogor Ganjar Gunawan mengatakan, intensitas hujan yang deras serta durasi yang cukup lama diduga menjadi pemicu erosi tanah.

"Upaya yang dilakukan tim BPBD dan petugas gabungan telah memasang terpal dan menyalurkan distribusi makanan dan obat-obatan," kata Ganjar, Rabu (7/9/2016).

Sejauh ini, Pemerintah Kota Bogor sedang mengkaji apakah perlu untuk dilakukan relokasi terhadap rumah-rumah warga yang terkena dampak longsor tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com