Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Lombok Lihat Gerhana Gunakan Disket Bekas

Kompas.com - 09/03/2016, 11:51 WIB
Karnia Septia

Penulis

MATARAM, KOMPAS.com — Warga di Desa Rembitan, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), antusias menyaksikan langsung fenomena alam gerhana matahari, Rabu (9/3/2016) pagi tadi.

Sejak pukul 06.30 Wita, warga telah berkumpul di bukit dan terlebih dulu melaksanakan shalat gerhana.

Kemudian, mereka melakukan pengamatan dengan dibantu staf Kantor Geofisika Mataram, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

IGK Satria, staf fungsional umum Kantor Geofisika Mataram, mengatakan, BMKG pusat hanya memberikan jatah 10 kacamata ke setiap stasiun BMKG.

Karena jumlah kacamata yang terbatas, warga rela antre menggunakan kacamata gerhana secara bergantian.

Sebagian warga yang tidak mendapat bagian melihat dengan kacamata, mereka memilih menggunakan disket bekas untuk melihat fenomena alam ini.

Jasmani (40), warga Rembitan, mengaku senang bisa melihat secara langsung fenomena gerhana matahari sebagian. Ia baru kali ini melihat fenomena gerhana matahari.

"Tumben melihat, dulu masih kecil ada gerhana matahari, tetapi enggak dikasih keluar rumah. Takut, bilang orangtua katanya bisa buta. Dulu rumah itu ditutup kain-kain. Sekarang tidak. Sekarang bisa lihat dan sudah tahu bagaimana gerhana matahari," kata Jasmani.

Gerhana matahari sebagian tampak jelas terlihat di langit Lombok. Di NTB, kontak pertama gerhana dimulai pukul 07.22 Wita. Puncak gerhana pukul 08.28 Wita dan berakhir pukul 09.43 Wita.

Lama gerhana di daerah ini 2 jam 20 menit dengan tingkat keteramatan gerhana di wilayah Lombok 0,7- 0,814 atau sekitar 75 persen.

Kompas TV Inilah Gerhana Matahari Total di Palu

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com