Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sampah Menumpuk di Jalan, Bupati Pemalang Sebut Ada Pegawai DLH yang Lakukan Sabotase

Kompas.com - 20/06/2024, 21:15 WIB
Dedi Muhsoni,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

PEMALANG, KOMPAS.com- Sudah lima hari sampah tampak berceceran di jalanan Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah (Jateng). Salah satunya di Kelurahan Bojongbata, Pemalang.

Kondisi tersebut terjadi karena tak ada truk pengangkut sampah yang beroperasi.

Dari informasi yang diterima Kompas.com, Kepala Unit Kebersihan dan Persampahan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pemalang, Kuntoyo, disebut menyembunyikan kunci truk pengangkut sampah. 

Baca juga: Sampah Menumpuk di Jalanan Pemalang, Sudah 5 Hari Belum Terangkut Semua

Selain itu, Kuntoyo melalui surat resmi yang ditandatanganinya, memerintahkan agar seluruh pengemudi truk pengangkut sampah diliburkan. Hal tersebut lantaran belum turunnya anggaran operasional untuk BBM sehingga sampah tak dapat diangkut.

Bupati Pemalang Mansur Hidayat mengatakan hal tersebut sebagai perbuatan sabotase. Pasalnya, pegawai DLH itu menyembunyikan kunci truk pengangkut sampah.

"Itu murni sabotase yang dilakukan oknum dengan cara menyembunyikan kunci mobil dump truck pengangkut sampah. Dan itu sudah saya perintahkan membuat kunci duplikat agar bisa mengangkut sampah," katanya melalui sambungan telepon, Kamis (20/6/2024).

Dia juga membantah jika belum turunnya anggaran BBM menjadi alasan truk sampah berhenti beroperasi. 

"Itu murni sabotase, bukan soal anggaran," kata Mansur.

Menurutnya, dugaan sabotase merupakan perbuatan berat secara administrasi kepegawaian bahkan bisa naik menjadi perbuatan melawan hukum (pidana). Kendati begitu ia masih mendalami pemeriksaan kepada yang bersangkutan

Sementara itu, Kepala Unit Kebersihan dan Persampahan DLH Kabupaten Pemalang, Kuntoyo, keberadaannya belum diketahui. 

Terpisah, pegiat lingkungan Kabupaten Pemalang, Andi Rustono mendesak kepada pemerintah daerah agar segera memproses oknum Kepala Unit Sampah pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Pemalang karena sudah merugikan masyarakat.

"Saya mendesak agar cepat diproses administrasi kepada yang bersangkutan, dan bila perlu laporkan saja secara pidana karena sudah merugikan kepentingan umum," kata Andi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

13 Anggota Jaringan Narkoba Lintas Provinsi Ditangkap, Puluhan Kilo Sabu dan Ganja Disita

13 Anggota Jaringan Narkoba Lintas Provinsi Ditangkap, Puluhan Kilo Sabu dan Ganja Disita

Regional
Raih Penghargaan dari PBB untuk Penanganan Stunting, Mbak Ita Banjir Pujian dari Berbagai Pihak

Raih Penghargaan dari PBB untuk Penanganan Stunting, Mbak Ita Banjir Pujian dari Berbagai Pihak

Regional
Pemkot Semarang Raih Penghargaan Daerah Terinovasi dalam Pembangunan Keluarga 2024

Pemkot Semarang Raih Penghargaan Daerah Terinovasi dalam Pembangunan Keluarga 2024

Regional
Misteri Kematian Santriwati di Lombok Barat, Merengek Minta Pulang Sebelum Meninggal

Misteri Kematian Santriwati di Lombok Barat, Merengek Minta Pulang Sebelum Meninggal

Regional
Bertemu Nikson Nababan, Warga Karo Ungkapkan Kekagumannya

Bertemu Nikson Nababan, Warga Karo Ungkapkan Kekagumannya

Regional
Danau Beko di Tegal: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Danau Beko di Tegal: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus 5 Kali Hari Ini, Waspada Abu Vulkanik

Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus 5 Kali Hari Ini, Waspada Abu Vulkanik

Regional
Angka Perceraian Naik karena Hubungan 'Toxic', Didominasi Pasangan Muda

Angka Perceraian Naik karena Hubungan "Toxic", Didominasi Pasangan Muda

Regional
Kepala BKKBN: Keluarga Indonesia Tetap Bahagia meski Sedikit Miskin

Kepala BKKBN: Keluarga Indonesia Tetap Bahagia meski Sedikit Miskin

Regional
Bareskrim Periksa Mantan Gubernur Riau Terkait Dugaan Korupsi

Bareskrim Periksa Mantan Gubernur Riau Terkait Dugaan Korupsi

Regional
Pemeran Pria Dalam Foto Syur Selebgram Ambon Ternyata Oknum Brimob

Pemeran Pria Dalam Foto Syur Selebgram Ambon Ternyata Oknum Brimob

Regional
Bos Distro 'Anti Mahal' Palembang Pembunuh Penagih Utang Ditangkap di Padang

Bos Distro "Anti Mahal" Palembang Pembunuh Penagih Utang Ditangkap di Padang

Regional
Nikson Nababan: Saya Enggak Kasih Uang Satu Rupiah Pun ke Masyarakat

Nikson Nababan: Saya Enggak Kasih Uang Satu Rupiah Pun ke Masyarakat

Regional
Janji Bisa Loloskan Seleksi Polri, Brimob Gadungan Buat Warga Palembang Rugi Rp 345 Juta

Janji Bisa Loloskan Seleksi Polri, Brimob Gadungan Buat Warga Palembang Rugi Rp 345 Juta

Regional
Capaian ISPS 99 Persen, Mbak Ita Raih Penghargaan Manggala Karya Kencana dari BKKBN

Capaian ISPS 99 Persen, Mbak Ita Raih Penghargaan Manggala Karya Kencana dari BKKBN

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com