Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerindra Unggah Fotonya Bersama Sudaryono untuk Pilkada Jateng, Gus Yusuf: Belum

Kompas.com - 27/05/2024, 08:41 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Media sosial (medsos) DPC Gerindra Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng) mengunggah foto Ketua DPD Gerindra Jateng Sudaryono dan Ketua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jateng, Muhammad Yusuf Chudlori atau Gus Yusuf.

Poster tersebut bertuliskan jika Sudaryono dan Gus Yusuf akan berpasangan menjadi bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur untuk Pilkada Jateng 2024-2029.

Baca juga: Sinyal Duet Gerindra dan PKB di Pilkada Jateng 2024 Menguat, Apa Indikasinya?

Dalam poster tersebut juga terdapat slogan "JATENGMAJUMAPAN". Dalam poster tersebut juga menampilkan logo Partai Gerindra dan PKB.

Saat dikonfirmasi, Gus Yusuf mengatakan, jika sampai saat ini belum resmi berpasangan dengan Sudaryono untuk Pilkada Jateng 2024.

"Belum," kata Gus Yusuf saat dikonfirmasiKkompas.com soal poster tersebut, Senin (27/5/2024).

Dia menjelaskan, semua hal yang berkaitan dengan Pilkada Jateng sampai saat ini masih berproses.

"Masih berproses semuanya," kata dia.

Sementara itu, Ketua Desk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Semarang dari Partai Gerindra, Joko Santoso menambahkan, poster tersebut untuk memanaskan mesin partai.

"Untuk memanaskan mesin partai," terangnya.

Sebelumnya, Joko Santoso menyebut kerja sama antara partai nasional dan religius cukup penting.

"Kalau ketemu dengan Gus Yusuf Ketua PKB Jateng ini sebuah bentuk kerjasama politik yang luar biasa antar nasionalis dan religius," jelas Joko saat dikonfirmasi via telepon, Jumat (24/5/2024).

Dia menjelaskan, Partai Gerindra dengan PKB sudah berhubungan baik dan cukup solid pada Pilkada Jateng 2019 lalu.

"Tinggal meramu yang kurang saja ini untuk memenangkan Pilkada 2024," paparnya.

Sebagai kader, Joko siap memenangkan tokoh yang didukung Partai Gerindra untuk Pilkada 2024.

"Apalagi sudah dibangun komunikasi dengan Gus Yusuf sebagai ketua PKB Jateng," imbuh dia.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Program Pengentasan Stunting Pemkot Semarang Dapat Penghargaan dari PBB

Program Pengentasan Stunting Pemkot Semarang Dapat Penghargaan dari PBB

Regional
Alasan Pj Gubernur Nana Sebut Pilkada Serentak 2024 Lebih Rawan Dibanding Pilpres

Alasan Pj Gubernur Nana Sebut Pilkada Serentak 2024 Lebih Rawan Dibanding Pilpres

Regional
28,4 Juta Warga Jateng Bakal Jadi Pemilih pada Pilkada Mendatang

28,4 Juta Warga Jateng Bakal Jadi Pemilih pada Pilkada Mendatang

Regional
'Longboat' Berpenumpang 11 Orang Diduga Hilang Kontak di Maluku Utara

"Longboat" Berpenumpang 11 Orang Diduga Hilang Kontak di Maluku Utara

Regional
Carut Marut PPDB Lampung, Perubahan Regulasi Jadi Penyebab

Carut Marut PPDB Lampung, Perubahan Regulasi Jadi Penyebab

Regional
Pantai Rambak di Bangka: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Rambak di Bangka: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
192 Bencana di Jateng Terjadi Sepanjang 2024, Kerugian Capai Rp 13 Miliar

192 Bencana di Jateng Terjadi Sepanjang 2024, Kerugian Capai Rp 13 Miliar

Regional
Eks Ketua PGRI Serang Dituntut 2,5 Tahun Penjara di Kasus Korupsi Dana PIP Rp 1,3 Miliar

Eks Ketua PGRI Serang Dituntut 2,5 Tahun Penjara di Kasus Korupsi Dana PIP Rp 1,3 Miliar

Regional
Viral, Video SD Negeri di Magelang Punya Pajero Sport, Begini Faktanya

Viral, Video SD Negeri di Magelang Punya Pajero Sport, Begini Faktanya

Regional
Jokowi Akan Salurkan Bantuan 70.000 Mesin Pompa Air ke Petani, Antisipasi Musim Kemarau Tiba

Jokowi Akan Salurkan Bantuan 70.000 Mesin Pompa Air ke Petani, Antisipasi Musim Kemarau Tiba

Regional
Tertimpa Kapas 300 Kg,  Buruh di Sragen Tewas Saat Bongkar Muat

Tertimpa Kapas 300 Kg, Buruh di Sragen Tewas Saat Bongkar Muat

Regional
Ingin Gelar Kegiatan Seni dan Budaya Gratis? Gedung Seni Budaya Kota Tangerang Bisa Jadi Rekomendasi

Ingin Gelar Kegiatan Seni dan Budaya Gratis? Gedung Seni Budaya Kota Tangerang Bisa Jadi Rekomendasi

Regional
Petugas Damkar Evakuasi Sepasang Ular Sepanjang 1 Meter yang Sedang Kawin di Rumah Warga

Petugas Damkar Evakuasi Sepasang Ular Sepanjang 1 Meter yang Sedang Kawin di Rumah Warga

Regional
Jebol Tembok, Maling Gasak 8 Kambing Warga Magelang, Kerugian Capai Rp 20 Juta

Jebol Tembok, Maling Gasak 8 Kambing Warga Magelang, Kerugian Capai Rp 20 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com