Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Abdul Hamid Korban Banjir Nunukan, Tidur Memeluk Parang untuk Usir Buaya dan Ular Hitam

Kompas.com - 12/05/2024, 15:12 WIB
Ahmad Dzulviqor,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

NUNUKAN, KOMPAS.com – Abdul Hamid (58), warga Desa Atap, Kecamatan Sembakung, Nunukan, Kalimantan Utara, tampak haru saat melihat banyak anggota TNI dari Kodim 0911/Nunukan, menurunkan banyak papan dan balok kayu untuk membedah rumahnya.

Laki-laki berusia senja ini diam terpaku melihat para prajurit yang hilir mudik, dan mulai melakukan pengukuran, untuk memastikan rumahnya tetap bisa ditempati, dan lebih nyaman ditinggali.

"Ini rumah sudah puluhan tahun, saya lupa pastinya, tapi di sini lah saya bernaung dan tinggal," ujarnya, dengan suara bergetar, saat ditemui Kompas.com, Minggu (12/5/2024).

Baca juga: Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Hamid, tinggal sebatang kara. Istrinya sudah meninggal dunia mendahuluinya beberapa tahun lalu, sementara anak-anaknya merantau jauh dari rumah.

Mata Hamid, terlihat berkaca-kaca saat dirinya tahu rumahnya menjadi sasaran pembangunan.

Rumah yang sudah lapuk termakan usia dan selalu terendam banjir tersebut, menjadi sasaran bedah rumah dalam Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-120 di wilayah perbatasan negara.

"Rusak semua ini rumah, karena selalu terendam banjir setiap tahun, dan sudah jabuk (lapuk)," tuturnya.

Baca juga: Diguyur Hujan Deras, Jalan Protokol di Nunukan Selatan Longsor


Baca juga: Lakukan Politik Uang, Ketua RT di Nunukan Divonis 2 Tahun Penjara dan Denda Rp 20 Juta

Banjir kiriman Malaysia

Salah satu sekolah SD di Sembakung Nunukan Kaltara yang mulai terendam banjir kiriman Malaysia. Banjir rutin terjadi setiap tahun dan Pemkab terus menetapkan tanggap darurat setiap tahunnyaDok.BPBD Nunukan Salah satu sekolah SD di Sembakung Nunukan Kaltara yang mulai terendam banjir kiriman Malaysia. Banjir rutin terjadi setiap tahun dan Pemkab terus menetapkan tanggap darurat setiap tahunnya

Untuk diketahui, TMMD 120 di Nunukan, menyasar pada daerah rawan banjir yang terdampak paling parah akibat banjir kiriman Malaysia di Desa Atap, Kecamatan Sembakung.

Kodim 0911/NNK membukakan jalan hampir 2 kilometer menuju bukit untuk daerah relokasi bagi para korban.

Melakukan bedah rumah, hingga menyiapkan ketahanan pangan, dengan membuat areal persawahan di perbukitan, agar warga bisa menikmati panen padi yang selama ini selalu saja gagal panen, akibat banjir kiriman Malaysia.

Baca juga: Update Banjir Bandang di Agam, 6 Meninggal, 11 Orang Belum Ditemukan

Bertahan di pungkau setiap banjir

Diketahui, banjir yang melanda Kecamatan Sembakung, adalah sebuah peristiwa biasa bagi warga pelosok perbatasan RI-Malaysia.

Saking terbiasanya, mereka tidak akan panik atau bingung dengan musibah banjir yang melanda.

Mereka hanya menyusun deretan papan layaknya panggung, tepat di bawah atap rumah mereka, yang mereka sebut sebagai pungkau/para para.

"Kalau banjir, di pungkaulah saya tinggal. Di situ lah saya tidur, memasak, dan semuanya, sambil menunggu air surut," kata dia.

Baca juga: Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Halaman:


Terkini Lainnya

Hinca Pandjaitan Laporkan Dugaan Korupsi di Pertamina Hulu Rokan ke Kejati Riau

Hinca Pandjaitan Laporkan Dugaan Korupsi di Pertamina Hulu Rokan ke Kejati Riau

Regional
Mengenal Suntiang, Hiasan Kepala Pengantin Wanita Minang

Mengenal Suntiang, Hiasan Kepala Pengantin Wanita Minang

Regional
Marshel Widianto Maju di Pilkada Tangsel agar Petahana Tak Lawan Kotak Kosong

Marshel Widianto Maju di Pilkada Tangsel agar Petahana Tak Lawan Kotak Kosong

Regional
Mengintip Tugas Pantarlih, Deni Grogi Lakukan Coklit Bupati Semarang Ngesti Nugraha

Mengintip Tugas Pantarlih, Deni Grogi Lakukan Coklit Bupati Semarang Ngesti Nugraha

Regional
Petugas Pantarlih di Banten Bisa Data via 'Video Call' jika Pemilih Sibuk

Petugas Pantarlih di Banten Bisa Data via "Video Call" jika Pemilih Sibuk

Regional
Panggung Teater sebagai Jalan Hidup

Panggung Teater sebagai Jalan Hidup

Regional
Di Hari Anti Narkotika Internasional, Pj Gubri Terima Penghargaan P4GN dari BNN RI

Di Hari Anti Narkotika Internasional, Pj Gubri Terima Penghargaan P4GN dari BNN RI

Regional
Menilik Kampung Mangoet, Sentra Pengasapan Ikan Terbesar di Kota Semarang

Menilik Kampung Mangoet, Sentra Pengasapan Ikan Terbesar di Kota Semarang

Regional
7 Jemaah Haji Asal Kebumen Meninggal di Mekkah, Kemenag Pastikan Pengurusan Asuransi

7 Jemaah Haji Asal Kebumen Meninggal di Mekkah, Kemenag Pastikan Pengurusan Asuransi

Regional
Mudahkan Akses Warga ke Puskesmas dan RS, Bupati HST Serahkan 3 Unit Ambulans Desa

Mudahkan Akses Warga ke Puskesmas dan RS, Bupati HST Serahkan 3 Unit Ambulans Desa

Regional
Polisi Sebut Remaja Penganiaya Ibu Kandung Alami Depresi

Polisi Sebut Remaja Penganiaya Ibu Kandung Alami Depresi

Regional
Jadi Kuli Bangunan di Blora, Pria Asal Kediri Ditemukan Tewas Tertimpa Tiang Pancang

Jadi Kuli Bangunan di Blora, Pria Asal Kediri Ditemukan Tewas Tertimpa Tiang Pancang

Regional
Orangtua yang Buang Bayi Perempuan di Depan Kapel Ende Ditangkap

Orangtua yang Buang Bayi Perempuan di Depan Kapel Ende Ditangkap

Regional
Program Pengentasan Stunting Pemkot Semarang Dapat Penghargaan dari PBB

Program Pengentasan Stunting Pemkot Semarang Dapat Penghargaan dari PBB

Regional
Alasan Pj Gubernur Nana Sebut Pilkada Serentak 2024 Lebih Rawan Dibanding Pilpres

Alasan Pj Gubernur Nana Sebut Pilkada Serentak 2024 Lebih Rawan Dibanding Pilpres

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com