Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilkada Maluku, Anggota DPR RI Hendrik Lewerissa Ambil Formulir di 5 Parpol

Kompas.com - 26/04/2024, 14:45 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Andi Hartik

Tim Redaksi

AMBON, KOMPAS.com - Anggota DPR RI Hendrik Lewerissa mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon gubernur Maluku di lima partai politik.

Ketua DPD Partai Gerindra Maluku ini mengutus timnya menyambangi sejumlah kantor partai politik untuk mengambil formulir pendaftaran pada Kamis (25/4/2024).

Markas partai politik pertama yang didatangi yakni PKS.

Saat mengambil formulir pendaftaran di kantor DPW PKS Maluku, tim Hendrik yang diwakili oleh Jhon Laipeny diterima oleh Sekretaris DPW Maluku Abdul Gani Lestaluhu dan sejumlah pengurus.

"Pak Hendrik sangat serius berproses PKS sehingga PKS jadi partai pertama yang didatangi," kata Jhon kepada wartawan di kantor DPW PKS Maluku.

Baca juga: PDI-P Belum Buka Pendaftaran Pilkada Magelang, Tunggu Petunjuk Pusat

Hendrik tercatat sebagai orang pertama yang mengambil formulir pendaftaran di DPW PKS.

Ia mengatakan, niat Hendrik maju di Pilkada Maluku tak lain untuk membangun daerah Maluku.

"Pak Hendrik punya segudang pengalaman dan tentu beliau siap untuk membangun Maluku yang lebih baik lagi," ungkapnya.

Baca juga: Tak Mau Snack Lelayu Terulang Saat Pilkada, Ketua KPU DIY Minta Lebih Teliti

Ia menambahkan, Hendrik mendaftar langsung ke lima parpol sekaligus dalam sehari karena adanya dorongan yang kuat dari DPP Gerindra di Jakarta, termasuk dari Prabowo Subianto.

"Beliau mendapat restu dari partai Pak Prabowo untuk maju, jadi langsung mendaftar," katanya.

Sementara, pihak PKS menyambut baik kedatangan tim Hendrik untuk mengambil formulir di partai tersebut.

"Kami welcome sekali kepada Gerindra dan Pak Hendrik yang mau datang ke PKS. Bahwa kandidat bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang mendaftar semua memiliki kans dan peluang untuk didukung PKS," tandasnya.

Setelah PKS, tim Hendrik Lewerissa langsung mendatangi kantor DPD Demokrat Maluku untuk mengambil formulir pendaftaran.

Setelah itu, tim kembali menyambangi kantor DPW PKB, selanjutnya kantor DPD PDI-P dan Partai Hanura.

Hendrik yang kembali terpilih sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029 ini ikut berproses sebagai bakal calon gubernur di partai yang dipimpinnya itu.

"Hari ini kita sudah mengambil formulir pendaftaran calon gubernur ke lima partai politik," kata Maykel Papilaya salah satu perwakilan tim Hendrik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Pria di Bandung Ditemukan Tewas Menggantung di Pohon Jambu, Warga Heboh

Pria di Bandung Ditemukan Tewas Menggantung di Pohon Jambu, Warga Heboh

Regional
Kronologi Bayi 1,5 Bulan Tewas Dianiaya Ayah Berusia Muda di Empat Lawang

Kronologi Bayi 1,5 Bulan Tewas Dianiaya Ayah Berusia Muda di Empat Lawang

Regional
Kronologi Menantu Aniaya Mertua di Banyuasin, Dendam Ditolak Rujuk Mantan Istri

Kronologi Menantu Aniaya Mertua di Banyuasin, Dendam Ditolak Rujuk Mantan Istri

Regional
Orang Tua Tak Tahu Putri Kecilnya Jadi Korban Cabul, Terungkap Saat Bertamu k Rumah Saudara

Orang Tua Tak Tahu Putri Kecilnya Jadi Korban Cabul, Terungkap Saat Bertamu k Rumah Saudara

Regional
DPD Jateng Tegas Tolak Wacana Pelegalan Money Politic: Kami Bisa Raup 2 Juta Suara Tanpa Politik Uang

DPD Jateng Tegas Tolak Wacana Pelegalan Money Politic: Kami Bisa Raup 2 Juta Suara Tanpa Politik Uang

Regional
Bantuan Kemanusian untuk Korban Banjir di Mahakam Ulu Terus Berdatangan

Bantuan Kemanusian untuk Korban Banjir di Mahakam Ulu Terus Berdatangan

Regional
Warga yang Sakit akibat Keracunan Makanan di Brebes Bertambah

Warga yang Sakit akibat Keracunan Makanan di Brebes Bertambah

Regional
Kisah Penjual Bubur asal Lombok Barat Naik Haji, Menabung selama Belasan Tahun

Kisah Penjual Bubur asal Lombok Barat Naik Haji, Menabung selama Belasan Tahun

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Petir

Regional
Wanita di Bangka Barat Tewas Ditusuk Suami Usai Belanja Makanan

Wanita di Bangka Barat Tewas Ditusuk Suami Usai Belanja Makanan

Regional
Tangani 29 Kasus Pelanggaran Netralitas ASN, Bawaslu Wanti-wanti Kepala Desa dan Perangkat Desa Jelang Pilkada

Tangani 29 Kasus Pelanggaran Netralitas ASN, Bawaslu Wanti-wanti Kepala Desa dan Perangkat Desa Jelang Pilkada

Regional
Polisi Selidiki Orangtua Bayi yang Ditemukan di Teras Rumah Warga Banyuwangi

Polisi Selidiki Orangtua Bayi yang Ditemukan di Teras Rumah Warga Banyuwangi

Regional
Desak Elon Musk Bangun Pusat Operasi Starlink, Budi Arie: Alot Juga Ini, Kelas Berat

Desak Elon Musk Bangun Pusat Operasi Starlink, Budi Arie: Alot Juga Ini, Kelas Berat

Regional
Rekening Perusahaan Diblokir, 600 Pekerja Sawit di Bangka Tengah Terancam PHK

Rekening Perusahaan Diblokir, 600 Pekerja Sawit di Bangka Tengah Terancam PHK

Regional
Tangkap 3 Pemuda di Ambon,  Polisi Sita 13 Paket Sabu dan Sintetis

Tangkap 3 Pemuda di Ambon, Polisi Sita 13 Paket Sabu dan Sintetis

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com