Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mandi Balimau Kasai di Sungai Kampar, Tradisi Bersihkan Diri Jelang Ramadhan

Kompas.com - 12/03/2024, 09:57 WIB
Idon Tanjung,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

Pulau Tonga jauh dari perkampungan. Berjarak sekitar 3 kilometer.

Namun, akses ke lokasi jalannya rusak parah. Berlubang dan berlumpur karena musim hujan, sehingga cukup sulit dilalui.

Warga dari Desa Gunung Bungsu, Kecamatan XIII Koto Kampar, Ican (43), mengaku sengaja datang ke Desa Tanjung untuk mandi balimau.

"Kami setiap mandi balimau kasai pergi ke Desa Tanjung, karena di sini lokasinya bagus dan sangat ramai," ujar Ican ketika diwawancarai Kompas.com di lokasi acara, Senin.

Dia datang ke Pulau Tonga sejak siang bersama istri dan anak-anaknya. Mereka berada di pulau hingga sore.

 

Warga Desa Tanjung lainnya, Daldi (32) mengatakan, tradisi mandi balimau kasai merupakan ciri khas Kabupaten Kampar.

"Ini adalah tradisi dan menjadi ajang silaturahmi menyambut bulan puasa. Tradisi ini sudah menjadi turun temurun, khususnya di Desa Tanjung," ucap Daldi.

Dalam menyambut bulan puasa, dia dan keluarganya hampir setiap tahun mengikuti tradisi mandi balimau.

"Melalui tradisi ini, kita dapat mensucikan diri dan silaturahmi," kata Daldi.

Hal senada disampaikan, Alex (34) warga Desa Tanjung lainnya.

"Ya, mandi balimau kasai ini tradisi kami untuk menyucikan diri sebelum puasa," ujar Alex.

Namun, Alex mengaku menyayangkan kondisi jalan ke lokasi balimau kasai yang rusak parah.

"Jalannya tadi rusak dan berlumpur parah. Saya susah lewat pakai sepeda motor. Semoga pemerintah terkait dapat memperbaiki jalan ke lokasi balimau kasai. Sebab, Pulau Tonga ini bukan hanya tempat balimau kasai, tapi juga untuk wisata alam," tambah Alex.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Selundupkan 6 WN China ke Australia, 7 Orang Jadi Tersangka

Selundupkan 6 WN China ke Australia, 7 Orang Jadi Tersangka

Regional
Viral Ajak YouTuber Korsel ke Hotel, ASN Kemenhub Polisikan Sebuah Akun Facebook

Viral Ajak YouTuber Korsel ke Hotel, ASN Kemenhub Polisikan Sebuah Akun Facebook

Regional
Bertaruh Nyawa Tanpa Asuransi, Relawan Tagana Ini Pernah Dijarah Saat Bertugas

Bertaruh Nyawa Tanpa Asuransi, Relawan Tagana Ini Pernah Dijarah Saat Bertugas

Regional
Tutupi Tato, Maling Motor di Semarang Pakai Daster Neneknya Saat Beraksi

Tutupi Tato, Maling Motor di Semarang Pakai Daster Neneknya Saat Beraksi

Regional
Petualangan 'Geng Koboi' di Lampung Usai Setelah 11 Kali Mencuri Sepeda Motor

Petualangan "Geng Koboi" di Lampung Usai Setelah 11 Kali Mencuri Sepeda Motor

Regional
Rumah Tempat Usaha Pembuatan Kerupuk di Cilacap Terbakar

Rumah Tempat Usaha Pembuatan Kerupuk di Cilacap Terbakar

Regional
6 Orang Mendaftar di PDI-P untuk Pilkada Demak, Ada Inkumben Bupati

6 Orang Mendaftar di PDI-P untuk Pilkada Demak, Ada Inkumben Bupati

Regional
Tak Ada yang Mendaftar, Pilkada Sumbar Dipastikan Tanpa Calon Perseorangan

Tak Ada yang Mendaftar, Pilkada Sumbar Dipastikan Tanpa Calon Perseorangan

Regional
Pria yang Ditemukan Terikat dan Penuh Lumpur di Semarang Diduga Korban Penganiayaan

Pria yang Ditemukan Terikat dan Penuh Lumpur di Semarang Diduga Korban Penganiayaan

Regional
Pj Gubernur Riau Berupaya Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang di Sumbar

Pj Gubernur Riau Berupaya Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang di Sumbar

Regional
Cerita Perawat di NTT, Berjalan Kaki Belasan Kilometer demi Selamatkan Ibu Melahirkan Bayi Kembar di Pelosok Manggarai Timur

Cerita Perawat di NTT, Berjalan Kaki Belasan Kilometer demi Selamatkan Ibu Melahirkan Bayi Kembar di Pelosok Manggarai Timur

Regional
Sempat Jadi Tersangka, Warga Jambi Pembunuh Begal Akhirnya Dibebaskan

Sempat Jadi Tersangka, Warga Jambi Pembunuh Begal Akhirnya Dibebaskan

Regional
KPU Pastikan Pilkada Kendal Tidak Diikuti Calon Independen

KPU Pastikan Pilkada Kendal Tidak Diikuti Calon Independen

Regional
Eks Komisioner KPU Batal Daftar Calon Independen Pilkada Magelang

Eks Komisioner KPU Batal Daftar Calon Independen Pilkada Magelang

Regional
Komplotan Maling Minimarket di Semarang Masih Bocah, Kasus Berujung Damai

Komplotan Maling Minimarket di Semarang Masih Bocah, Kasus Berujung Damai

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com