Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Tangkap Kucing, Balita di Sragen Tewas Tenggelam

Kompas.com - 26/02/2024, 13:32 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Seorang balita berinisial HAF (4) tewas tenggelam di aliran sungai di Dukuh Tlogojati, Desa Plosorejo, Kecamatan Gondang, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah (Jateng).

Kapolres Sragen AKBP Jamal Alam mengatakan, korban tenggelam pada Senin (26/2/2024) sekitar pukul 08.15 WIB.

Awal mulanya, korban bersama temannya bermain di pinggir aliran sungai. Nahas, sewaktu hendak menangkap kucing peliharaannya, korban terpeleset dan terjatuh ke aliran sungai yang cukup deras.

"Karena habis hujan sehingga licin dan korban terpeleset terjatuh ke aliran sungai," ujarnya, Senin.

Baca juga: Bocah 13 Tahun di Kalsel Diperkosa, Mulutnya Dibungkam dan Ditinggalkan di Pinggir Jalan


Baca juga: Berenang di Sungai, Bocah 15 Tahun di Buleleng Tewas Tenggelam

Arus sungai deras dan memiliki kedung yang dalam

Setelah kejadian, teman korban lantas langsung melaporkan hal itu ke orang tuanya. Diketahui, korban tidak bisa berenang.

Pencarian pun dilakukan bersama dengan warga masyarakat sekitar, anggota Polsek Gondang, anggota Koramil Gondang, Tim BPBD, dan SAR Kabupaten Sragen.

"Seitar pukul 10.00 WIB, korban dapat ditemukan di aliran sungai, tersangkut pada rumpun bambu," katanya. 

Korban langsung dievakuasi ke rumah korban untuk dilakukkan pengecekan oleh Tim Inafis Polres Sragen dan Puskesmas Gondang.

Pihak keluarga menerima kejadian tersebut dan tidak menuntut dilakukan otopsi dan akan dilaksanakan proses pemakaman korban.

"Aliran sungai di lokasi memang dikenal memiliki arus yang deras dan ceruk-ceruk atau kedung yang dalam. Pihak keluarga menerima dan telah membuat surat pernyataan," pungkasnya.

Baca juga: Pelajar SMP di Semarang Tewas Gantung Diri di Teras Belakang Rumah, Gunakan Tali Pramuka

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Update Banjir Bandang di Agam, 6 Meninggal, 11 Orang Belum Ditemukan

Update Banjir Bandang di Agam, 6 Meninggal, 11 Orang Belum Ditemukan

Regional
Banjir Padang Panjang, 2 Warga Hilang, Belasan Rumah Terendam

Banjir Padang Panjang, 2 Warga Hilang, Belasan Rumah Terendam

Regional
Korban Tewas akibat Banjir Lahar Gunung Marapi Bertambah Jadi 14 Orang

Korban Tewas akibat Banjir Lahar Gunung Marapi Bertambah Jadi 14 Orang

Regional
Terjerat Alang-alang, Pendaki asal Kendal Terjatuh ke Jurang Gunung Andong

Terjerat Alang-alang, Pendaki asal Kendal Terjatuh ke Jurang Gunung Andong

Regional
Tinggi Badan Capai 2 Meter, Bocah SD di Jambi Bercita-cita Ingin Jadi Tentara

Tinggi Badan Capai 2 Meter, Bocah SD di Jambi Bercita-cita Ingin Jadi Tentara

Regional
Tambang Timah Ilegal di Bangka Diigerebek, 3 Pelaku Diamankan, Nilainya Mencapai Rp 1,2 Miliar

Tambang Timah Ilegal di Bangka Diigerebek, 3 Pelaku Diamankan, Nilainya Mencapai Rp 1,2 Miliar

Regional
Kebakaran Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar, Petugas Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kebakaran Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar, Petugas Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Regional
Berdayakan UMKM, Pemprov Kalteng Gelar Kalteng Expo Tahun 2024

Berdayakan UMKM, Pemprov Kalteng Gelar Kalteng Expo Tahun 2024

Regional
Seko Upcycle, Inovasi Anak Muda Semarang Ubah Sampah Plastik Jadi Produk Fesyen Kekinian

Seko Upcycle, Inovasi Anak Muda Semarang Ubah Sampah Plastik Jadi Produk Fesyen Kekinian

Regional
Sebanyak 282 Calon Jemaah Haji Asal Mataram Berisiko Tinggi

Sebanyak 282 Calon Jemaah Haji Asal Mataram Berisiko Tinggi

Regional
Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar Terbakar, Diduga karena Percikan Api Pemotong Pipa

Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar Terbakar, Diduga karena Percikan Api Pemotong Pipa

Regional
Klaim Dapat Perintah Prabowo, Sudaryono Positif Maju Gubernur Jateng

Klaim Dapat Perintah Prabowo, Sudaryono Positif Maju Gubernur Jateng

Regional
Kerap Dianiaya, Kakek di NTT Bunuh Seorang Pemuda

Kerap Dianiaya, Kakek di NTT Bunuh Seorang Pemuda

Regional
Bupati Banyuwangi Salurkan Insentif Rp 7,2 Miliar kepada 1.200 Guru PAUD

Bupati Banyuwangi Salurkan Insentif Rp 7,2 Miliar kepada 1.200 Guru PAUD

Regional
Mbak Ita Siap Maju Pilwalkot Semarang Usai Dapat Arahan Ketum PDIP dan Restu Keluarga

Mbak Ita Siap Maju Pilwalkot Semarang Usai Dapat Arahan Ketum PDIP dan Restu Keluarga

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com