Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria di Kupang Selamat Usai Jatuh ke Sumur Sedalam 19 Meter

Kompas.com - 02/01/2024, 09:20 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Pace Yurhans Seubelan (35), pria asal Kelurahan Babau, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) ditemukan selamat setelah terjatuh ke sumur sedalam 19 meter.

Baca juga: Pesawat Nam Air Tujuan Kupang-Maumere Batalkan Penerbangan karena Abu Vulkanik

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kupang, I Putu Sudayana mengatakan, kejadian itu bermula ketika tim SAR menerima informasi dari warga pada Senin (1/1/2024), sekitar pukul 11.20 Wita.

"Kita dapat informasi, kalau ada seorang warga yang terjatuh ke dalam sumur sedalam 19 meter di Kelurahan Baubau Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang dan meminta bantuan evakuasi," kata Putu, kepada sejumlah wartawan, Selasa (2/1/2024) pagi.

Baca juga: Cerita Davis, Remaja 17 Tahun Asal Kupang Penemu Spesies Serangga Ranting Baru

Merespons laporan permintaan evakuasi, lanjut Putu, pada pukul 11.40 Wita, pihaknya menerjunkan tim yang dipimpinan Kepala Seksi Operasi dan Siaga Muhdar bersama personel Rescuer Basarnas Kupang menggunakan rescue car dan truk.

"Pada pukul 12.07 Wita tiba di lokasi kejadian. Tim SAR gabungan terdiri dari unsur, Basarnas Kupang, Polres Kupang, Babinsa Baubau, keluarga dan masyarakat langsung melaksanakan evakuasi," kata Putu.

Sekitar pukul 12.55 Wita, tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi Pace dari sumur dalam keadaan selamat.

Pace langsung dievakuasi menuju Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Oesao, Kabupaten Kupang.

"Kami berterima kasih serta apresiasi kepada seluruh unsur SAR gabungan atas pelaksanaan operasi yang telah dilaksanakan sehingga korban berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat," kata dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dimassa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dimassa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com