Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gibran Sebut Tak Hadiri Pembukaan Piala Dunia U-17 di Surabaya: Solo Ada Acara Sendiri

Kompas.com - 10/11/2023, 15:47 WIB
Labib Zamani,
Khairina

Tim Redaksi


SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memastikan tidak hadir dalam upacara pembukaan Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11/2023).

Pembukaan Piala Dunia U17 rencana dihadiri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu dimulai pukul 19.00 WIB.

Putra sulung Presiden Jokowi mengatakan, alasan tidak hadir dalam pembukaan Piala Dunia U17 di Surabaya karena di Solo juga ada event serupa.

Baca juga: Dianggap Pandai Gunakan Isu Playing Victim, Gibran: Saya Kan Diam Terus

Diketahui, Stadion Manahan Solo menjadi venue Piala Dunia U17 2023 untuk pertandingan Grup B.

"Nggak (hadir) kan di Solo ada acara sendiri," kata Gibran di Solo, Jawa Tengah, Jumat.

Gibran akan memantau jalannya pertandingan peserta Piala Dunia U17 Grup B. Rencananya, Gibran akan menyaksikan laga pembuka Grup B di Stadion Manahan.

Adapun laga pembuka Grup B antara timnas Mali melawan Uzbekistan dimulai pukul 16.00 WIB. Kemudian selanjutnya Spanyol melawan Kanada dimulai pukul 19.00 WIB.

"Nanti pukul 16.00 WIB kita pantau terus ya," jelas Gibran.

Baca juga: Gerindra Jateng Target Menangkan Prabowo-Gibran di Atas 50 Persen Suara

Menurut Gibran, semua hiburan akan dipusatkan dalam pembukaan Piala Dunia U 17 di Surabaya. Sementara di Solo, kata Gibran, akan ada kejutan.

Namun, Gibran tak menjelaskan. Ia meminta masyarakat datang ke tempat yang sudah ditentukan di Stadion Manahan.

"Kalau yang entertainment-nya untuk opening yang benar-benar ada artis-artisnya memang banyaknya di Surabaya. Di Solo nanti lihat saja silakah datang di tempat venue yang sudah ditentukan," ungkap Gibran.

Sebelumnya, sebanyak enam lapangan latihan di Kota Solo disiapkan untuk mendukung Piala Dunia U17 2023.

Tim-tim peserta yang akan berlaga di Kota Bengawan pun mulai tiba pada 6 November 2023.

Piala Dunia U17 2023 bakal diselenggarakan di Indonesia mulai 10 November sampai dengan 2 Desember 2023 mendatang.

Empat stadion yang akan dipakai untuk menggelar laga-laga Piala Dunia U17 2023 adalah Jakarta International Stadium (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).

Adapun Stadion Manahan Solo bakal menjadi arena pertandingan Grup B yang dihuni oleh Spanyol, Kanada, Mali, dan Uzbekistan.

Untuk tempat latihan tim-tim peserta, Solo sudah menyiapkan enam lapangan yaitu Lapangan Sri Waru, Lapangan Kota Barat, Lapangan Blulukan, Lapangan Banyuanayar, Stadion Sriwedari, dan Stadion UNS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dimassa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dimassa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com