Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Pengendara Ojek di Aceh Tewas Ditikam Dalam Pasar

Kompas.com - 15/09/2023, 09:30 WIB
Zuhri Noviandi,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

 

Saifuddin mengatakan, korban mengalami luka tusuk pada dada sebelah kanan, lengan kiri, serta perut sebelah kiri bagian belakang. Selanjutnya korban dibawa oleh tim medis menuju RSU Muyang Kute.

“Korban dinyatakan meninggal dunia di dalam perjalanan menuju RSU Muyang Kute,” ucapnya.

Saifuddin menceritakan, berdasarkan pengakuan salah seorang saksi lainnya MS (21) pedagang batagor yang sempat melihat kejadian tersebut, pelaku memang memegang pisau belati dan melakukan penikaman hingga beberapa kali terhadap korban.

“Dikarenakan saksi tidak kuat melihat korban bersimbah darah, saksi berlari menuju ke pedagang lainnya yang berada di seputaran TKP untuk menyampaikan insiden tersebut,” katanya.

Baca juga: Anak Jalanan Tewas Ditikam Temannya Sendiri, Satpol PP Pemalang Razia dan Amankan 23 Orang

Dari peristiwa itu, sekitar pukul 20.00 WIB, Saifuddin bersama anggotanya tiba di lokasi dan langsung mengejar pelaku.

Pada saat itu, pelaku diketahui telah bersembunyi di rumahnya di Dusun Pasar Kampung Pante Raya.

Penangkapan terhadap pelaku dilakukan secara paksa yang turut dibantu oleh personel Kodim 01/19 Bener Meriah, aparatur kampung, dan masyarakat setempat.

Pada saat dilakukan penangkapan, pelaku berupaya melakukan perlawanan dengan cara mengambil belati yang telah dipersiapkan di pinggang sebelah kirinya.

“Pelaku berhasil diamankan oleh petugas, selanjutnya diberikan suntikan penenang oleh petugas medis Puskesmas Pante Raya dikarenakan pelaku tidak berhenti melakukan perlawanan,” ungkap Saifuffin.

Baca juga: Calon Pengantin Pria Tewas Ditikam Mantan Pacar Tunangan Korban

Kemudian, sekitar pukul 20.15 WIB, pelaku dibawa ke Mapolres Bener Meriah menggunakan mobil ambulans untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Hingga saat ini, polisi belum mengetahui motif atau penyebab di balik kejadian tersebut.

“Untuk motif masih didalami Sat Reskrim Polres Bener Meriah. Pelaku dan korban sudah saling kenal, karena tersangka bertempat tinggal di Pante Raya, sementara korban juga ngojek di sana,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rumah Tempat Usaha Pembuatan Kerupuk di Cilacap Terbakar

Rumah Tempat Usaha Pembuatan Kerupuk di Cilacap Terbakar

Regional
6 Orang Mendaftar di PDI-P untuk Pilkada Demak, Ada Inkumben Bupati

6 Orang Mendaftar di PDI-P untuk Pilkada Demak, Ada Inkumben Bupati

Regional
Tak Ada yang Mendaftar, Pilkada Sumbar Dipastikan Tanpa Calon Perseorangan

Tak Ada yang Mendaftar, Pilkada Sumbar Dipastikan Tanpa Calon Perseorangan

Regional
Pria yang Ditemukan Terikat dan Penuh Lumpur di Semarang Diduga Korban Penganiayaan

Pria yang Ditemukan Terikat dan Penuh Lumpur di Semarang Diduga Korban Penganiayaan

Regional
Pj Gubernur Riau Berupaya Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang di Sumbar

Pj Gubernur Riau Berupaya Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang di Sumbar

Regional
Cerita Perawat di NTT, Berjalan Kaki Belasan Kilometer demi Selamatkan Ibu Melahirkan Bayi Kembar di Pelosok Manggarai Timur

Cerita Perawat di NTT, Berjalan Kaki Belasan Kilometer demi Selamatkan Ibu Melahirkan Bayi Kembar di Pelosok Manggarai Timur

Regional
Sempat Jadi Tersangka, Warga Jambi Pembunuh Begal Akhirnya Dibebaskan

Sempat Jadi Tersangka, Warga Jambi Pembunuh Begal Akhirnya Dibebaskan

Regional
KPU Pastikan Pilkada Kendal Tidak Diikuti Calon Independen

KPU Pastikan Pilkada Kendal Tidak Diikuti Calon Independen

Regional
Eks Komisioner KPU Batal Daftar Calon Independen Pilkada Magelang

Eks Komisioner KPU Batal Daftar Calon Independen Pilkada Magelang

Regional
Komplotan Maling Minimarket di Semarang Masih Bocah, Kasus Berujung Damai

Komplotan Maling Minimarket di Semarang Masih Bocah, Kasus Berujung Damai

Regional
Terlindas Mobil Pemadam, Petugas Damkar di Tegal Kritis

Terlindas Mobil Pemadam, Petugas Damkar di Tegal Kritis

Regional
Calon Perseorangan Serahkan Bukti Dukungan untuk Pilkada Pandeglang dan Tangerang

Calon Perseorangan Serahkan Bukti Dukungan untuk Pilkada Pandeglang dan Tangerang

Regional
Cerita Siswa SMA di Ende Tiap Hari Belajar Tanpa Meja

Cerita Siswa SMA di Ende Tiap Hari Belajar Tanpa Meja

Regional
Siswa SMA Tewas Tenggelam di Kolam Renang Wisata TTU, Sempat Minta Direkam

Siswa SMA Tewas Tenggelam di Kolam Renang Wisata TTU, Sempat Minta Direkam

Regional
Duka Korban Bencana Banjir Lahar Dingin di Sumbar: Ibu Saya Tak Bisa Diselamatkan...

Duka Korban Bencana Banjir Lahar Dingin di Sumbar: Ibu Saya Tak Bisa Diselamatkan...

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com