Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Selidiki Kebakaran Kantor Pemerintahan Kabupaten Yahukimo

Kompas.com - 24/08/2023, 21:25 WIB
Krisiandi

Editor

JAYAPURA, KOMPAS.com - Polres Yahukimo menyelidiki kebakaran yang melanda gedung serbaguna milik Pemerintah Kabupaten Yahukimo, Kamis (24/8/2023).

Kabid Humas Polda Papua Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo mengatakan, polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran itu.

"Kami akan berupaya dengan maksimal untuk mengungkap penyebab kebakaran ini. Kerugian yang ditimbulkan akibat kebakaran ini sangat besar, dan kami juga akan bekerja keras untuk menghindari adanya insiden serupa di masa mendatang,” kata Benny di Jayapura, Kamis.

Baca juga: OPM Klaim Tewaskan 5 Anggota TNI di Wilayah Yahukimo

Polisi menemui kendala dalam penyelidikan. Salah satunya, tak ada saksi dalam peristiwa kebakaran itu.

Menurut Benny, seperti ditulis Antara, kebakaran yang terjadi Kamis dini hari sekitar pukul 00.48 WIT itu menghanguskan gedung serbaguna yang menaungi Badan Pemberdayaan Masyarakat Kampung (BPMK), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kabupaten Yahukimo.


Terbakarnya gedung yang terletak di jalan Kurima, Distrik Dekai, pertama kali diterima oleh aparat gabungan melalui alat komunikasi HT. 

Setelah menerima laporan tersebut anggota gabungan dari Polres Yahukimo, Satgas Damai Cartenz, dan personel Brimob Polda Papua ke TKP namun gedung tersebut sudah terbakar.

TKP saat ini sudah dipasang police line. 

"Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut dan belum bisa dipastikan berapa besar kerugiannya, " aku Kombes Benny.

Baca juga: 3 Kantor Pemerintahan di Yahukimo Terbakar

Sebelumnya, Kantor KPU Yahukimo di Dekai, Papua Pegunungan juga terbakar pada Minggu (6/8/2023).

Kebakaran tersebut dilaporkan oleh anggota Polres Yahukimo melalui alat komunikasi HT.

Saat petugas Polres Yahukimo dan Satgas Damai Cartenz mendatangi lokasi, kantor KPU sudah ludes terbakar. Belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.

Sementara pada Senin (21/8/2023) terjadi kontak tembak antara KKB dengan anggota Marinir yang bertugas di jalan Statistik, Dekai, menyebabkan seorang prajurit gugur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com