Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Heboh Insiden Penyerahan Bendera di HUT Ke-78 RI, Ini Penjelasan Pj Bupati Maluku Tengah

Kompas.com - 22/08/2023, 22:54 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Andi Hartik

Tim Redaksi

AMBON, KOMPAS.com - Penjabat Bupati Maluku Tengah, Muhamat Marasabessy memberikan penjelasan perihal insiden menghebohkan yang terjadi saat upacara HUT ke-78 RI di Kota Masohi pada Kamis (17/8/2023).

Insiden menghebohkan itu terjadi setelah Muhamat Marasabessy yang bertindak selaku inspektur upacara menyerahkan bendera Merah Putih lengkap dengan petinya ke pembawa baki.

Aksi Marasabessy saat memimpin upacara di HUT RI itu sempat terekam video dan tersebar di berbagai platform media sosial.

Baca juga: 4 Tersangka Korupsi Dana Desa di Maluku Tengah Rugikan Negara Rp 1 Miliar

Dalam video yang dilihat Kompas.com, Marasabessy tampak menyerahkan bendera Merah Putih yang masih berada di di dalam peti ke pembawa baki yang berdiri berhadapan dengannya.

Beruntung salah satu ajudannya segera menghampiri Marasabessy untuk mengingatkannya.

Baca juga: Guru Di-bully Belasan Siswa di Maluku Tengah, Kunci Motor Diambil dan Disoraki

Saat itu juga, Marasabessy langsung menurunkan peti yang telah ditaruh di atas baki ke meja yang ada di hadapannya. Ia lantas mengeluarkan benderah Merah Putih dari dalam peti dan menyerahkan ke pembawa baki.

Dalam video berdurasi 39 detik itu Marasabessy juga sempat menyenggol tiang pengeras suara hingga hampir terjatuh.

Terkait video viral tersebut, Marasabessy menyampaikan bahwa kejadian itu bukanlah sebuah kesengajaan, namun terjadi secara alami.

“Itu dibilang ulang-ulang bahkan dibilang nanti itu ada ajudan. Nanti kamu yang buka, bapak ambil baru taruh. Itu sudah semua tapi enggak usah saya saja, suapaya saya taruh dulu supaya kita punya peti kebesaran itu saya taruh dulu (di baki) baru saya angkat lagi, makanya ajudan juga kaget,” katanya.

Marasabessy mengaku tidak merasa telah membuat sebuah kekeliruan sebab apa yang dilakukannya itu sudah benar.

“Itu saya punya niat usaha di situ bukan ada apa-apa, tidak ada sengaja di situ saya juga kan tahu, itu penghormatan,” katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Regional
Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Regional
Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Regional
Soal 'Study Tour', Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Soal "Study Tour", Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Regional
Ingin Bantuan Alat Bantu Disabilitas Merata, Mas Dhito Ajak Warga Usulkan Penerima Bantuan

Ingin Bantuan Alat Bantu Disabilitas Merata, Mas Dhito Ajak Warga Usulkan Penerima Bantuan

Regional
Anak Wapres Ma'ruf Amin Maju Pilkada Banten 2024

Anak Wapres Ma'ruf Amin Maju Pilkada Banten 2024

Regional
Gagal Jadi Calon Perseorangan di Pangkalpinang, Subari Lapor Bawaslu

Gagal Jadi Calon Perseorangan di Pangkalpinang, Subari Lapor Bawaslu

Regional
Kain Gebeng, Kain Khas Ogan Ilir yang Nyaris Punah

Kain Gebeng, Kain Khas Ogan Ilir yang Nyaris Punah

Regional
Bocah SD di Baubau Terekam CCTV Mencuri Kotak Amal, Uangnya untuk Beli Makan

Bocah SD di Baubau Terekam CCTV Mencuri Kotak Amal, Uangnya untuk Beli Makan

Regional
Pemprov Babel Luncurkan Gerakan Eliminasi Kemiskinan dan 'Stunting'

Pemprov Babel Luncurkan Gerakan Eliminasi Kemiskinan dan "Stunting"

Regional
Jokowi ke Sumbar Besok, Kunjungi Korban Banjir Lahar di Agam dan Tanah Datar

Jokowi ke Sumbar Besok, Kunjungi Korban Banjir Lahar di Agam dan Tanah Datar

Regional
Kronologi Guru di Jombang Jadi Tersangka Usai Siswa Cedera karena Bermain di Kelas

Kronologi Guru di Jombang Jadi Tersangka Usai Siswa Cedera karena Bermain di Kelas

Regional
Sudah 9 Nama Daftar Pilkada di PKB Brebes, Siapa Saja Mereka?

Sudah 9 Nama Daftar Pilkada di PKB Brebes, Siapa Saja Mereka?

Regional
Komplotan Pencuri Motor Matik di Batam Ditangkap, Pelaku Pakai Atribut Ojol

Komplotan Pencuri Motor Matik di Batam Ditangkap, Pelaku Pakai Atribut Ojol

Regional
Walkot SHJW Berikan Masukan Saat Dampingi Pj Nurdin Tinjau Berbagai Fasos dan Fasum

Walkot SHJW Berikan Masukan Saat Dampingi Pj Nurdin Tinjau Berbagai Fasos dan Fasum

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com