Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Video Anggota TNI Dikeroyok Ormas di Semarang, Berakhir Damai

Kompas.com - 08/08/2023, 09:41 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Viral di media sosial, sebuah video sekelompok Ormas Pemuda Pancasila melakukan pengeroyokan kepada anggota TNI di Kantor BCA Finance Jalan Brigjen Katamso, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng)

Video tersebut salah satunya diunggah oleh akun Instagram @infokejadian_genuk. Dalam video tersebut, terlihat beberapa pria menggunakan seragam Pemuda Pancasila terlibat adu fisik.

Baca juga: Anggota TNI di Bima Langsungkan Ijab Kabul di Ruang ICU Rumah Sakit

Seorang pria menggunakan kemeja warna biru, yang diduga sebagai anggota TNI terlihat dikeroyok oleh sekelompok orang yang sebagian menggunakan baju menyerupai seragam Ormas Pemuda Pancasila.

Nampak beberapa kali pria yang menggunakan kemeja warna biru itu memegang kepalanya. Pada postingan tersebut diterangkan jika kejadian pengeroyokan itu terjadi pada Kamis, 3 Agustus 2023.

"Adanya pemukulan/pengeroyokan yang dilakukan oleh Ormas Pemuda Pancasila terhadap anggota TNI," tulis akun tersebut.

Dandim 0733/Kota Semarang, Letkol Inf Rahmad Saerodin menjelaskan, jika permasalahan yang viral di media sosial itu saat ini sudah damai. Keduanya juga sudah bertemu.

"Sampun (sudah) damai," jelasnya kepada Kompas.com saat dikonfirmasi via WhatsApp, Selasa (8/8/2023).

Permasalahan tersebut sudah diselesaikan secara kekeluargaan dan disepakati oleh kedua belah pihak yang bersangkutan.

"Diselesaikan secara kekeluargaan," paparnya.

Baca juga: 4 Tahun Mengaku Anggota TNI, Identitas Pria di Makassar Terbongkar Usai Dipukul

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kriteria Sosok Ideal Bupati di Banyumas Raya Menurut Akademisi Unsoed

Kriteria Sosok Ideal Bupati di Banyumas Raya Menurut Akademisi Unsoed

Regional
Jelang Idul Adha, Harga Kebutuhan Pokok dan Sayuran di Kebumen Naik

Jelang Idul Adha, Harga Kebutuhan Pokok dan Sayuran di Kebumen Naik

Regional
9 Rumah Terbakar di Bantaran Rel Solo, BI Ganti Sebagian Uang yang Hangus

9 Rumah Terbakar di Bantaran Rel Solo, BI Ganti Sebagian Uang yang Hangus

Regional
Lansia Bersepeda Luka Berat Ditabrak Ibu Hamil Bawa Motor

Lansia Bersepeda Luka Berat Ditabrak Ibu Hamil Bawa Motor

Regional
Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Selokan Sukoharjo, Tak Ada Tanda Penganiayaan

Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Selokan Sukoharjo, Tak Ada Tanda Penganiayaan

Regional
Korban Banjir Lahar di Sumbar Butuh Genset hingga Pompa Air

Korban Banjir Lahar di Sumbar Butuh Genset hingga Pompa Air

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Kolom Abu Tebal Mengarah ke Timur Laut

Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Kolom Abu Tebal Mengarah ke Timur Laut

Regional
Lagi, Calon Haji Embarkasi Solo Meninggal, Total 2 Orang

Lagi, Calon Haji Embarkasi Solo Meninggal, Total 2 Orang

Regional
Seorang Guru di Sikka Tewas Tertabrak Pikap, Korban Terseret 9 Meter

Seorang Guru di Sikka Tewas Tertabrak Pikap, Korban Terseret 9 Meter

Regional
Berprestasi di Bidang Matematika, Siswi SD Asal Banyuwangi Ini Bertemu Elon Musk di Bali

Berprestasi di Bidang Matematika, Siswi SD Asal Banyuwangi Ini Bertemu Elon Musk di Bali

Regional
Warisan Budaya Sriwijaya Berjaya: Dekranasda Sumsel Juara Umum Dekranas 2024

Warisan Budaya Sriwijaya Berjaya: Dekranasda Sumsel Juara Umum Dekranas 2024

Regional
Pj Gubernur Al Muktabar Terima Aspirasi Sejumlah Tokoh Banten

Pj Gubernur Al Muktabar Terima Aspirasi Sejumlah Tokoh Banten

Regional
Ribuan Mahasiswa dan Warga Doa Bersama untuk Korban Banjir Lahar di Sumbar

Ribuan Mahasiswa dan Warga Doa Bersama untuk Korban Banjir Lahar di Sumbar

Regional
Hari Kebangkitan Nasional, Ketum PP Muhammadiyah Berharap Pemimpin Baru Wujudkan Kedaulatan Indonesia

Hari Kebangkitan Nasional, Ketum PP Muhammadiyah Berharap Pemimpin Baru Wujudkan Kedaulatan Indonesia

Regional
Cerita Satu Keluarga Selamat dari Banjir Lahar Dingin Usai Panjat Loteng

Cerita Satu Keluarga Selamat dari Banjir Lahar Dingin Usai Panjat Loteng

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com