Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NUSANTARA] Sebanyak 679.721 Penerima PBID di Malang Dinonaktifkan | Rocky Gerung Batal Hadir Ditolak Massa di Sleman

Kompas.com - 04/08/2023, 06:00 WIB
Maya Citra Rosa

Editor

Rocky Gerung pun akhirnya batal hadir menjadi pembicara di acara ngopi bareng ngobrol perubahan Indonesia. Namun meski tanpa kehadiran Rocky Gerung, acara tetap berlangsung.

3. Alasan pagar depan Balai Kota Malang Dibongkar

Baca juga: Pagar Depan Balai Kota Malang Dibongkar, Walkot Ungkap Alasannya

Pagar depan dari Balai Kota Malang dibongkar pada Rabu (2/8/2023). Hal itu bersamaan dengan pengerjaan revitalisasi Alun-Alun Tugu Kota Malang yang dilakukan oleh Pemkot Malang.

Wali Kota Malang Sutiaji menjelaskan, dibongkarnya pagar dari Balai Kota Malang itu untuk memberi kesan bahwa kantor Pemkot Malang memiliki filosofi sebagai rumah rakyat.

Sehingga, bermakna menghilangkan batas antara masyarakat dan pejabat pemerintah.

Diketahui, pembongkaran pagar dari Balai Kota Malang ini dilakukan sejak Selasa (1/7/2023) malam.

"Filosofinya terlihat, bahwa ini rumah rakyat. Dulu dipagar seakan ada batasnya, di sini milik pejabat. Maka sekarang kami buka. Menyatunya sebuah konsep (kedekatan) antara masyarakat dengan pemerintah," kata Sutiaji pada Rabu (2/8/2023).

Ilustrasi kecelakaan tunggalKOMPAS.COM/AUTOACCIDENT Ilustrasi kecelakaan tunggal

4. 2 warga tewas tabrakan motor dan truk di Brebes

Baca juga: Tabrakan Motor dan Truk Boks di Jalingkut Brebes, 2 Warga Indramayu Tewas

Kecelakaan lalu lintas antara sepeda motor dengan truk boks terjadi di Jalur Lingkar Utara (Jalingkut) Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Rabu (2/8/2023).

Akibat peristiwa itu, dua orang tewas di lokasi yang merupakan pengemudi dan penumpang sepeda motor Honda Scoopy bernomor polisi E 4866 PAZ.

Kedua korban selanjutnya dievakuasi ke RS Bhakti Asih Brebes. Belum diketahui persis bagaimana kronologis peristiwa itu.

"Iya benar tadi kami menerima 2 jenazah kecelakaan lalu lintas di Jalingkut dari polisi lalu lintas Brebes. Korbannya pria dan wanita," kata Humas RS Bhakti Asih Brebes Iqbal Syafrudin, kepada wartawan, Rabu (2/8/2023).

Korban tewas diketahui bernama Endi (45), dan Junaedi (31) warga Desa Krangkeng Kecamatan Krangkeng, Kabupaten Indramayu Jawa Barat.

Korban diduga merupakan pedagang ikan, lantaran banyaknya ikan yang dibawa berceceran di jalan.

Sekelompok remaja di Balikpapan ceburkan anak usia 10 tahun ke bendunganScreenshot CCTV Kompleks BDI Sekelompok remaja di Balikpapan ceburkan anak usia 10 tahun ke bendungan

5. Bocah dilempar ke bendungan ganggu pemancing

Baca juga: Kronologi Bocah 10 Tahun di Balikpapan Dilempar ke Bendungan gara-gara Ganggu Pemancing

Dua remaja di Balikpapan, Kalimantan Timur, melempar bocah 10 tahun ke sebuah bendungan pengendali banjir (bendali) di kawasan Kompleks BDI, Kelurahan Gunung Bahagia, Kecamatan Balikpapan Selatan.

Aksi keduanya itu terekam video dan viral, Minggu (30/7/2023). Menurut polisi, kejadian itu berawal saat dua pelaku dan teman-temanya memancing di pinggir bendali.

Lalu korban dan teman-temannya datang menghampiri sekelompok remaja itu. Korban tiba-tiba langsung meloncat ke bendungan tak jauh dari lokasi remaja memancing.

Melihat tindakan itu, dua remaja berinisial MF (17) dan PY (18) menegur korban karena terganggu. Namun, korban justru membalas dengan kata-kata yang tidak pantas.

Pelaku yang geram pun langsung mendatangi korban dan memegangnya. MF memegang bagian kaki sementara PY bagian tangan dan melempar korban ke bendungan.

"Korban Alhamdulillah tidak kenapa-kenapa karena saat itu air sedang surut,” tutur Kasat Reskrim Polresta Balikpapan, Kompol Ricky Sibarani melalui Kanit PPA Ipda Iskandar pada Rabu (2/8/2023).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Umat Buddha di Candi Borobudur Lantunkan Doa Perdamaian Dunia, Termasuk untuk Palestina

Umat Buddha di Candi Borobudur Lantunkan Doa Perdamaian Dunia, Termasuk untuk Palestina

Regional
Pasangan Sesama Jenis Menikah di Halmahera Selatan Ditangkap, Polisi: Antisipasi Amukan Warga

Pasangan Sesama Jenis Menikah di Halmahera Selatan Ditangkap, Polisi: Antisipasi Amukan Warga

Regional
Bentrokan Warga di Kupang, 3 Rumah Rusak, 2 Sepeda Motor Rusak dan Sejumlah Orang Luka

Bentrokan Warga di Kupang, 3 Rumah Rusak, 2 Sepeda Motor Rusak dan Sejumlah Orang Luka

Regional
Deklarasi Maju Pilkada Lombok Barat, Farin-Khairatun Naik Jeep Era Perang Dunia II

Deklarasi Maju Pilkada Lombok Barat, Farin-Khairatun Naik Jeep Era Perang Dunia II

Regional
Begal Meresahkan di Semarang Dibekuk, Uangnya untuk Persiapan Pernikahan

Begal Meresahkan di Semarang Dibekuk, Uangnya untuk Persiapan Pernikahan

Regional
Resmikan Co-working Space BRIN Semarang, Mbak Ita Sebut Fasilitas Ini Akan Bantu Pemda

Resmikan Co-working Space BRIN Semarang, Mbak Ita Sebut Fasilitas Ini Akan Bantu Pemda

Kilas Daerah
Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Regional
Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Regional
Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Regional
Soal 'Study Tour', Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Soal "Study Tour", Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Regional
Ingin Bantuan Alat Bantu Disabilitas Merata, Mas Dhito Ajak Warga Usulkan Penerima Bantuan

Ingin Bantuan Alat Bantu Disabilitas Merata, Mas Dhito Ajak Warga Usulkan Penerima Bantuan

Regional
Anak Wapres Ma'ruf Amin Maju Pilkada Banten 2024

Anak Wapres Ma'ruf Amin Maju Pilkada Banten 2024

Regional
Gagal Jadi Calon Perseorangan di Pangkalpinang, Subari Lapor Bawaslu

Gagal Jadi Calon Perseorangan di Pangkalpinang, Subari Lapor Bawaslu

Regional
Kain Gebeng, Kain Khas Ogan Ilir yang Nyaris Punah

Kain Gebeng, Kain Khas Ogan Ilir yang Nyaris Punah

Regional
Bocah SD di Baubau Terekam CCTV Mencuri Kotak Amal, Uangnya untuk Beli Makan

Bocah SD di Baubau Terekam CCTV Mencuri Kotak Amal, Uangnya untuk Beli Makan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com