Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bupati Bandung Klaim Banjir Luapan Citarum Sudah Berkurang Dibanding 5 Tahun Lalu

Kompas.com - 09/05/2023, 13:59 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Bupati Bandung Dadang Supriatna sebut banjir akibat luapan Sungai Citarum yang kerap melanda wilayah Bandung Selatan sudah berkurang.

Dadang menyebut jika dibandingkan dengan 5 tahun lalu, banjir di Bandung Selatan berkurang cukup drastis.

"Tentunya jika kita bandingkan 5 tahun sebelumnya memang kondisi banjir ini berkurang dan kita akuin. Jadi yang asalnya 4.000 hektar paling menyisakan sekitar 1.000 hektaran dari secara keseluruhan," katanya ditemui di Mapolresta Bandung, Soreang, Senin (8/5/2023).

Baca juga: Cerita Elianti yang Jadi Korban Banjir Luapan Sungai Citarum Sejak 1990-an

Mengantisipasi banjir di Kabupaten Bandung seperti Kecamatan Bojongsoang, Dadang telah merencanakan pembangunan lima danau di Desa Tegalluar.

Menurutnya, pembangunan danau di Tegalluar merupakan pembanguanan di kawasan strategi terpadu, lantaran berdekatan dengan proyek nasional seperti kereta cepat, dan proyek pembangunan Tol Gedebage, Tasik, Cilacap (Getaci).

"Lima danau itu kurang lebih sekitar 129 hektar-an, kita sudah usulkan untuk bisa dan alhamdulillah respons dan langsung ditangani oleh secara khusus karena memang ini suatu kebutuhan," kata Dadang.

Sejauh ini, lanjut Dadang, usulan terkait penanggulangan banjir di Kabupaten Bandung telah disampaikan ke beberapa pihak mulai dari Presiden Jokowi, Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan, dan anggota DPR-RI.

"Mudah-mudahan dengan usulan yang sudah saya sampaikan mulai langsung ke Pak Presiden pada waktu peresmian retensi andir, kemarin saya juga ketemu Pak Luhut dan insyaallah ini juga akan saya usulkan aspirasi salah satunya kepada anggota DPR perwakilan Jabar 2," terangnya.

Baca juga: Sekolah di Cimahi Terendam Banjir, Ujian SMP Terpaksa Ditunda

Tidak hanya soal banjir saja, Dadang mengaku kerap menyampaikan persoalan yang ada di wilayahnya kepada jajaran pemerintah pusat.

"Sahabat-sahabat saya anggota DPR RI juga selalu menyampaikan kebutuhan Kabupaten Bandung. Mudah-Mudahan kita dorong dan saya optimis ini segera terlaksana," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Partai di Brebes Buka Penjaringan Pilkada, Mantan Wakil Bupati dan Sejumlah Petani Bawang Ambil Formulir

Partai di Brebes Buka Penjaringan Pilkada, Mantan Wakil Bupati dan Sejumlah Petani Bawang Ambil Formulir

Regional
Jasad Korban Penembakan KKB Belum Dipindahkan karena Pesawat Takut Terbang ke Homeyo

Jasad Korban Penembakan KKB Belum Dipindahkan karena Pesawat Takut Terbang ke Homeyo

Regional
Klaim Dapat Dua Rekomendasi Golkar, Dico Bisa Pilih Maju di Pilkada Jateng atau Kendal

Klaim Dapat Dua Rekomendasi Golkar, Dico Bisa Pilih Maju di Pilkada Jateng atau Kendal

Regional
Cegah PMK Jelang Idul Adha, Pedagang di Solo Diminta Tak Datangkan Sapi dari Luar Daerah

Cegah PMK Jelang Idul Adha, Pedagang di Solo Diminta Tak Datangkan Sapi dari Luar Daerah

Regional
Raker Konwil I Apeksi Pekanbaru Dimulai, Ini Rangkaian Kegiatannya

Raker Konwil I Apeksi Pekanbaru Dimulai, Ini Rangkaian Kegiatannya

Kilas Daerah
Jadi Narsum HTBS, Pj Nurdin Paparkan Upaya Pemkot Tangerang Tanggulangi Tuberkulosis

Jadi Narsum HTBS, Pj Nurdin Paparkan Upaya Pemkot Tangerang Tanggulangi Tuberkulosis

Regional
Promosikan Produk Unggulan Koperasi dan UMKM, Pemkot Semarang Gelar SIM

Promosikan Produk Unggulan Koperasi dan UMKM, Pemkot Semarang Gelar SIM

Regional
Ingin Tetap Oposisi, PKS Solo Tolak Bergabung ke Prabowo-Gibran

Ingin Tetap Oposisi, PKS Solo Tolak Bergabung ke Prabowo-Gibran

Regional
Balihonya Bermunculkan Jelang Pilkada, Ketua PPP Magelang Beri Penjelasan

Balihonya Bermunculkan Jelang Pilkada, Ketua PPP Magelang Beri Penjelasan

Regional
Warga Pesisir Lampung Ikuti Sekolah Lapang Iklim

Warga Pesisir Lampung Ikuti Sekolah Lapang Iklim

Regional
Antisipasi Kebocoran PAD, Dishub Kota Serang Terapkan Skema E-Parkir

Antisipasi Kebocoran PAD, Dishub Kota Serang Terapkan Skema E-Parkir

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Regional
WNA Ilegal Masuk Indonesia via Tanjung Balai Diserahkan ke Kejaksaan

WNA Ilegal Masuk Indonesia via Tanjung Balai Diserahkan ke Kejaksaan

Regional
Tanaman Pisang di Ende Terserang Penyakit Darah Pisang

Tanaman Pisang di Ende Terserang Penyakit Darah Pisang

Regional
Dosen Unika Atma Jaya Daftar Jadi Calon Gubernur NTT di Partai Gerindra

Dosen Unika Atma Jaya Daftar Jadi Calon Gubernur NTT di Partai Gerindra

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com