Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Borong Produk UMKM di Labuan Bajo, Presiden Jokowi Habiskan Uang Rp 3 Juta Lebih

Kompas.com - 23/04/2023, 16:07 WIB
Nansianus Taris,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghabiskan libur Lebarannya mengunjungi Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT). Selain menikmati keindahan Goa Batu Cermin Labuan Bajo, Presiden Jokowi juga sempat membeli produk UMKM yang dijual di kawasan tersebut.

Salah satu produk yang dibeli Presiden Jokowi adalah buatan Kananta Art Shop.

Pemilik Kananta Art Shop, Rafika Astuty menyebut sejumlah produknya dibeli Presiden Jokowi. Di antaranya Tas Maumere untuk Selvi Amanda, Topi Ende untuk Presiden Jokowi, Topi Maumere untuk Jan Ethes, dan Gelang Maumere untuk Sedah Mirah.

Baca juga: Ganjar Bocorkan Obrolannya dengan Jokowi Saat di Pesawat Kepresidenan, Ini Isinya

Selain itu, Presiden Jokowi juga membeli satu Kain Maumere warna biru untuk dibuatkan jas.

"Total belanjanya Pak Jokowi tadi sekitar Rp 3 juta lebih," tutur Rafika kepada Kompas.com di Goa Batu Cermin, Minggu siang.

Kaget dan terharu

Rafika menjadi satu-satunya pelaku UMKM yang dikunjungi langsung Presiden Jokowi. Ia pun mengaku sangat kaget campur terharu saat Presiden Jokowi tiba-tiba mendatangi lapak miliknya yang berada di pintu masuk Goa Batu Cermin.

"Saya kaget. Tiba-tiba pak Presiden langsung lihat produk yang saya jual. Saya terharu, bapak Presiden bisa beli produk tenun yang saya jual," ujarnya.

Ia mengaku, tidak mengetahui Presiden Jokowi datang ke tempat itu.

"Sugguh seperti sebuah mimpi. Saat masuk tadi beliau tidak singgah. Pas pulang mampir ke sini dan beli lumayan banyak produk untuk dibawa pulang," ungkap dia.

Ia menambahkan, dirinya sempat berdialog dengan Presiden Jokowi.

"Pak Presiden tanya saya, apakah orang Lokal ? Saya jawab, iya, orang asli Labuan Bajo Manggarai Barat," imbuhnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jembatan Penghubung Desa di Kepulauan Meranti Ambruk

Jembatan Penghubung Desa di Kepulauan Meranti Ambruk

Regional
Universitas Andalas Buka Seleksi Mandiri, Bisa lewat Jalur Tahfiz atau Difabel

Universitas Andalas Buka Seleksi Mandiri, Bisa lewat Jalur Tahfiz atau Difabel

Regional
Pemkab Bandung Raih Opini WTP 8 Kali Berturut-turut dari BPK RI

Pemkab Bandung Raih Opini WTP 8 Kali Berturut-turut dari BPK RI

Regional
Berikan Pelayanan Publik Prima, Pemkab HST Terima Apresiasi dari Gubernur Kalsel

Berikan Pelayanan Publik Prima, Pemkab HST Terima Apresiasi dari Gubernur Kalsel

Regional
Penculik Balita di Bima Ditangkap di Dompu, Korban dalam Kondisi Selamat

Penculik Balita di Bima Ditangkap di Dompu, Korban dalam Kondisi Selamat

Regional
Candi Ngawen di Magelang: Arsitektur, Relief, dan Wisata

Candi Ngawen di Magelang: Arsitektur, Relief, dan Wisata

Regional
Pria di Magelang Perkosa Adik Ipar, Korban Diancam jika Lapor

Pria di Magelang Perkosa Adik Ipar, Korban Diancam jika Lapor

Regional
Rambutan Parakan Terima Sertifikat Indikasi Geografis Pertama

Rambutan Parakan Terima Sertifikat Indikasi Geografis Pertama

Regional
Air Minum Dalam Kemasan Menjamur di Sumbar, Warga Wajib Waspada

Air Minum Dalam Kemasan Menjamur di Sumbar, Warga Wajib Waspada

Regional
Bersama Mendagri dan Menteri ATR/BPN, Walkot Makassar Diskusikan Kebijakan Pemda soal Isu Air di WWF 2024

Bersama Mendagri dan Menteri ATR/BPN, Walkot Makassar Diskusikan Kebijakan Pemda soal Isu Air di WWF 2024

Regional
Ditahan 3 Hari, Dokter yang Cabuli Istri Pasien di Palembang Kena DBD

Ditahan 3 Hari, Dokter yang Cabuli Istri Pasien di Palembang Kena DBD

Regional
Pegi Disebut Otak Pembunuhan Vina Cirebon, Polisi: Ini Masih Pendalaman

Pegi Disebut Otak Pembunuhan Vina Cirebon, Polisi: Ini Masih Pendalaman

Regional
Tabrak Tiang Lampu, Pembonceng Sepeda Motor Asal Semarang Tewas di TKP

Tabrak Tiang Lampu, Pembonceng Sepeda Motor Asal Semarang Tewas di TKP

Regional
Tembok Penahan Kapela di Ende Ambruk, 2 Pekerja Tewas

Tembok Penahan Kapela di Ende Ambruk, 2 Pekerja Tewas

Regional
Kekecewaan Pedagang di Pasar Apung 3 Mardika, Sudah Bayar Rp 30 Juta tapi Dibongkar

Kekecewaan Pedagang di Pasar Apung 3 Mardika, Sudah Bayar Rp 30 Juta tapi Dibongkar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com