Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaget Lihat Jokowi di Goa Batu Cermin Labuan Bajo, Warga Teriak Minta Foto

Kompas.com - 23/04/2023, 12:17 WIB
Nansianus Taris,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Goa Batu Cermin, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu (23/4/2023) siang.

Kedatangan Jokowi mengagetkan warga yang sedang bersantai di tempat wisata tersebut.

Baca juga: Momen Presiden Jokowi dan Jan Ethes Jalan Santai di Labuan Bajo

Melihat Presiden Jokowi, warga pun berteriak histeris.

Baca juga: Disebut Jokowi Cocok Dampingi Ganjar Pranowo, Mahfud MD: Politik Itu Mengalir Terus

"Pak Jokowi, Pak Jokowi, kami mau foto," teriak warga.

Jokowi kemudian menyempatkan berfoto dengan beberapa warga saat keluar dari Goa Batu Cermin.

Berto Kalu, salah seorang warga yang berhasil foto bersama Jokowi, meluapkan kegembiraannya dipanggil orang nomor satu di Indonesia itu untuk berfoto.

"Saya angkat tangan minta foto dengan Pak Presiden. Kaget Pak Jokowi tunjuk saya untuk maju," tutur Berto kepada Kompas.com di Goa Batu Cermin, Minggu siang.

"Sungguh sebuah mimpi. Tidak dibayangkan bisa foto bersama dengan Pak Jokowi hari ini," sambung Berto.

Di lokasi, Jokowi bersama sejumlah anggota keluarganya tampak bersantai di spot wisata alam andalan Labuan Bajo tersebut.

Tampak Jokowi menggendong cucunya, Sedah Mirah Nasution.

Jokowi bersama cucu lainnya, Jan Ethes, juga sempat masuk ke dalam goa. Keduanya hanya masuk sampai 2 meter, tidak berlama-lama di dalam goa itu. Sementara keluarga lain menunggu di luar.

Saat keluar dari Goa Batu Cermin, Jokowi sempat belanja produk UMKM yang dijual di dalam kawasan itu. Presiden memborong beberapa kain tenun untuk keluarganya.

"Bapak Presiden tadi terkesima dengan keindahan Goa Batu Cermin ini. Bapak dan keluarga tampak enjoy di dalam goa tadi," ungkap Santo, pemandu yang memandu Presiden Jokowi dan keluarga di Goa Batu Cermin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Peringatkan Pelaku Hoaks Perampokan Klinik di Padang, Polisi Siap Tempuh Jalur Hukum

Peringatkan Pelaku Hoaks Perampokan Klinik di Padang, Polisi Siap Tempuh Jalur Hukum

Regional
Saat Pimpinan Partai di Jateng Halalbihalal Usai Bersaing dalam Pemilu

Saat Pimpinan Partai di Jateng Halalbihalal Usai Bersaing dalam Pemilu

Regional
Anggota Brimob Akan Dikirim untuk Amankan Intan Jaya dari Gangguan KKB

Anggota Brimob Akan Dikirim untuk Amankan Intan Jaya dari Gangguan KKB

Regional
Peringatan HUT Ke-477 Kota Semarang, Mbak Ita: Kami Buat Meriah

Peringatan HUT Ke-477 Kota Semarang, Mbak Ita: Kami Buat Meriah

Regional
Inovasi Daun Kelor Turunkan Angka Stunting, Penyuluh KB di Sumbawa Tembus Tingkat Nasional

Inovasi Daun Kelor Turunkan Angka Stunting, Penyuluh KB di Sumbawa Tembus Tingkat Nasional

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Malam Hujan Ringan

Regional
Bertemu Lembaga Adat Melayu Riau, Pj Walkot Pekanbaru Sampaikan Apresiasinya

Bertemu Lembaga Adat Melayu Riau, Pj Walkot Pekanbaru Sampaikan Apresiasinya

Regional
Presiden Jokowi Resmikan 7,47 Kilometer Jalan Inpres di Lombok Barat

Presiden Jokowi Resmikan 7,47 Kilometer Jalan Inpres di Lombok Barat

Regional
Raih Juara Umum di MTQ Ke-30 Tingkat Jateng, Kota Semarang Bawa Pulang 24 Piala

Raih Juara Umum di MTQ Ke-30 Tingkat Jateng, Kota Semarang Bawa Pulang 24 Piala

Regional
KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak Kunjungi Merauke untuk Panen Raya Padi

KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak Kunjungi Merauke untuk Panen Raya Padi

Regional
BPOM Telusuri Produk Kosmetik Ilegal di Batam

BPOM Telusuri Produk Kosmetik Ilegal di Batam

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Warga Diminta Waspada

Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Meletus, Warga Diminta Waspada

Regional
Cerita Chef Restoran Kampung Melayu, Deg-degan Pertama Kali Memasak untuk Presiden

Cerita Chef Restoran Kampung Melayu, Deg-degan Pertama Kali Memasak untuk Presiden

Regional
Buruh Pelabuhan di Banjarmasin Ditemukan Tewas Membusuk, Ketahuan Saat Rekannya Mau Bayar Utang

Buruh Pelabuhan di Banjarmasin Ditemukan Tewas Membusuk, Ketahuan Saat Rekannya Mau Bayar Utang

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com