Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Bambang Perbaiki Jalan Rusak di Pekanbaru Pakai Uang Pribadi: Biar Pemerintah Tergerak

Kompas.com - 06/04/2023, 16:12 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Video sejumlah pemuda memperbaiki jalan rusak di Kota Pekanbaru, Riau, menjadi viral di media sosial. Saat itu, mereka mengecor lubang di Jalan Parit Indah, yang merupakan salah satu akses ke Kabupaten Pelalawan, Riau.

Sosok di balik aksi tersebut adalah Bambang Nurdiansyah (32), seorang pengusaha. Bambang memperbaiki jalan tersebut pakai uang pribadinya. Pengecoran dilakukan menggunakan mobil molen.

"Kondisi lubang jalannya dalam dan berbahaya bagi pengendara. Apalagi, ini akses utama orang mau ke lintas timur. Makanya kita perbaiki, biar adalah pergerakan (pemerintah). Jangan cuma proyek payung (elektrik) miliaran saja," ujarnya, Rabu (29/3/2023).

Baca juga: Viral Video Pemuda Perbaiki Jalan Rusak di Pekanbaru Pakai Uang Pribadi

Beberapa hari kemudian, atau pada Selasa (4/4/2023), Bambang kembali memperbaiki jalan menggunakan koceknya.

Mengajak lima karyawan klinik perawatan mobilnya, Bambang menutup lubang-lubang di Jalan Delima, Kecamatan Bina Widya, Pekanbaru. Ia melakukan pengecoran sepanjang 50 meter.

Bambang mengatakan, pengecoran lubang-lubang jalan kali ini menghabiskan semen cor dalam satu truk molen.

"Semen cor ini yang cepat kering, karena pakai obat. Kenapa kita beli yang pakai obat, biar cepat kering karena Jalan Delima ini ramai dilintasi kendaraan masyarakat," ucapnya, Selasa.

Baca juga: Sempat Diteror, Bambang Kembali Perbaiki Jalan Rusak dengan Uang Pribadi

Ia menuturkan, alasannya mengecor lubang di jalan agar pengguna jalan merasa aman ketika melintas.

Di samping itu, lewat aksinya ini, ia ingin memotivasi pemerintah untuk segera memperbaiki jalanan yang rusak.

Menurutnya, masyarakat selama ini selalu mengeluhkan kondisi jalanan yang rusak. Meski demikian, jalan itu tak kunjung diperbaiki oleh pemerintah.

"Akhir-akhir ini kita lihat di media banyak jalan rusak yang tak kunjung diperbaiki. Jadi, hari ini kami kembali cor jalan, tetap dengan menggunakan uang pribadi saya. Supaya jadi motivasi bagi pejabat pemerintah," ungkapnya.

Baca juga: Bambang Diteror Usai Perbaiki Jalan Rusak Pakai Uang Pribadi, Rukonya Dilempari

Halaman:


Terkini Lainnya

TNI AL Tangkap Penumpang 'Speedboat' dari Malaysia Saat Sakau

TNI AL Tangkap Penumpang "Speedboat" dari Malaysia Saat Sakau

Regional
Kakak Kelas Diduga Setrika Dada Juniornya di Semarang Diduga karena Masalah Salaman

Kakak Kelas Diduga Setrika Dada Juniornya di Semarang Diduga karena Masalah Salaman

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah

Regional
[POPULER REGIONAL] Soal Dugaan BAP 8 Pembunuh Vina Dirubah | Bobby Sentil Anggota Dishub Medan

[POPULER REGIONAL] Soal Dugaan BAP 8 Pembunuh Vina Dirubah | Bobby Sentil Anggota Dishub Medan

Regional
Tak Ada Petahana, PKB Optimistis Gus Yusuf Bisa Menang Pilkada Jateng

Tak Ada Petahana, PKB Optimistis Gus Yusuf Bisa Menang Pilkada Jateng

Regional
Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Regional
Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Regional
Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Regional
Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Regional
Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Regional
Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Regional
9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

Regional
Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Regional
Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Regional
Sempat Ditutup karena Longsor di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Dibuka Lagi

Sempat Ditutup karena Longsor di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Dibuka Lagi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com