Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Ditutup Sementara, Pelabuhan Bakauheni Kembali Dibuka Secara Bertahap

Kompas.com - 29/12/2022, 08:58 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Penyeberangan Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan - Pelabuhan Merak Banten sudah dibuka pada Kamis (29/12/2022).

Pembukaan penyeberangan Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan - Pelabuhan Merak Banten dilakukan bertahap.

Di Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan, dermaha yang sudah dibuka adalah dermaga 3 untuk melayani penyeberangan ke Pelabuhan Merak Banten.

Dermaga 3 Pelabuhan Bakauheni kembali beroperasi sekitar pukul 3.36 WIB.

KMP Virgo menjadi kapal pertama untuk penyeberangan ke Pelabuhan Banten setelah penutupan sementara pelayanan penyeberangan.

Baca juga: Ratusan Penumpang Tidur di Pelabuhan Bakauheni, Kapal Tak Berlayar karena Gelombang Tinggi

Shelvy Arifin, Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry Persero menjelaskan penutupan pelayanan penyeberangan Pelabuhan Merak dan Bakauheni menjelang dinihari, setelah memutuskannya pada Rabu (28/12/2022) pukul 22.30 WIB.

Keputusan penutupan setelah sebuah truk bermuatan semen tercebur di Pelabuhan Merak.

PT ASDP memutuskan menutup pelayanan, karena cuaca tidak kondusif untuk pelayaran.

Penutupan pelayaran atas dasar koordinasi dengan BMKG dan Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah VIII Provinsi Banten.

Pada saat kejadian sama ombak setinggi 4 meter lebih masuk ke sejumlah dermaga di Merak.

Banyak dari kendaraan yang hendak masuk memilih mundur, dan kendaraan yang keluar dari kapal menjadi ragu-ragu.

Baca juga: Truk Semen Tercebur di Pelabuhan Merak Banten Saat Masuk Kapal Saat Gelombang Tinggi

Selama penutupan, Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Bakauheni memastikan keamanan barang dan penumpang.

Kepala KSKP Bakauheni AKP Ridho Rafika mengatakan kondisi Pelabuhan Bakauheni aman selama penutupan.

"Kita memerintahkan personel yang ada untuk melakukan pengamanan selama penutupan pelabuhan," kata Ridho, Kamis

Ridho mengatakan kantong-kantong parkir yang ada diisi kendaraan sekitar 60-70 persen.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Coba Bermain Saham, Mahasiswi di Pulau Sebatik Gelapkan Uang J&T hingga Lebih Rp 300 Juta

Coba Bermain Saham, Mahasiswi di Pulau Sebatik Gelapkan Uang J&T hingga Lebih Rp 300 Juta

Regional
Dirjen Imigrasi Meresmikan ULP Sebatik, Momentum Penting Pemberdayaan Masyarakat Perbatasan

Dirjen Imigrasi Meresmikan ULP Sebatik, Momentum Penting Pemberdayaan Masyarakat Perbatasan

Regional
Cemburu, Mahasiswi di Pekanbaru Tusuk Seorang Pria

Cemburu, Mahasiswi di Pekanbaru Tusuk Seorang Pria

Regional
Hamil 7 Bulan, Remaja di Wonogiri Tewas Gantung Diri

Hamil 7 Bulan, Remaja di Wonogiri Tewas Gantung Diri

Regional
Empat Pelajar Jateng Dikirim Jadi Calon Paskibraka Nasional

Empat Pelajar Jateng Dikirim Jadi Calon Paskibraka Nasional

Regional
Alami Penurunan Kesadaran, Seorang Calon Haji Embarkasi Solo Asal Banjarnegara Meninggal di Madinah

Alami Penurunan Kesadaran, Seorang Calon Haji Embarkasi Solo Asal Banjarnegara Meninggal di Madinah

Regional
Polemik Rencana Pemindahan Makam Theys Hiyo Eluay di Jayapura

Polemik Rencana Pemindahan Makam Theys Hiyo Eluay di Jayapura

Regional
Petahana Bupati Tegal Umi Azizah Kembali Ikuti Penjaringan PKB di Pilkada 2024

Petahana Bupati Tegal Umi Azizah Kembali Ikuti Penjaringan PKB di Pilkada 2024

Regional
Misteri Potongan Tubuh Bercelana Biru Dalam Parit di Pontianak

Misteri Potongan Tubuh Bercelana Biru Dalam Parit di Pontianak

Regional
Remaja Putri 15 Tahun di Kapuas Hulu Dicabuli 8 Pemuda, 4 Pelaku Bawah Umur

Remaja Putri 15 Tahun di Kapuas Hulu Dicabuli 8 Pemuda, 4 Pelaku Bawah Umur

Regional
Hampir Sebulan Buron, Rutan di Lampung Baru Minta Bantuan Polisi Cari Napi Kabur

Hampir Sebulan Buron, Rutan di Lampung Baru Minta Bantuan Polisi Cari Napi Kabur

Regional
Saat 15 Ton Garam Disemai di Langit Gunung Marapi untuk Cegah Hujan Lebat...

Saat 15 Ton Garam Disemai di Langit Gunung Marapi untuk Cegah Hujan Lebat...

Regional
[POPULER REGIONAL] Pensiunan Guru Ditipu Rp 74,7 Juta | Buntut Dugaan Pemalakan Dishub Medan

[POPULER REGIONAL] Pensiunan Guru Ditipu Rp 74,7 Juta | Buntut Dugaan Pemalakan Dishub Medan

Regional
Cerita Korban Banjir Luwu yang Rumahnya Hanyut Terbawa Arus, Kini Menanti Perbaikan

Cerita Korban Banjir Luwu yang Rumahnya Hanyut Terbawa Arus, Kini Menanti Perbaikan

Regional
Ada Ritual Biksu Thudong, Polresta Magelang Siapkan Pengamanan Estafet

Ada Ritual Biksu Thudong, Polresta Magelang Siapkan Pengamanan Estafet

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com