SEMARANG, KOMPAS.com - Keluarga Iwan Boedi Prasetijo kembali mengirim surat ke Kantor Istana Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Sabtu (17/12/2022) mendatang.
Pengacara keluarga Iwan Boedi, Yunantyo Adi Setiawan mengatakan, untuk surat yang kedua keluarga Iwan Boedi menagih Jokowi soal nasib kasus Iwan Boedi.
"Intinya menagih untuk surat presiden kedua ini," jelasnya saat ditemui di Tugu Muda Semarang, Jumat (16/12/2022).
Baca juga: Warga Lintas Agama Nyalakan Lilin Bersama di Tugu Muda Semarang untuk Iwan Boedi
Dia menjelaskan, kondisi keluarga korban saat ini sudah cukup stres karena kasus yang menyebabkan nyawa Iwan Boedi hilang tak kunjung terungkap.
"Keluarga sudah cukup stres," ujarnya.
Biasanya, lanjutnya, kasus pembunuhan di Kota Semarang bisa terungkap tak lebih dari seminggu. Namun, untuk kasus Iwan Boedi memakan waktu cukup lama.
"Biasanya satu minggu sudah terungkap tapi ini Mas Iwan Boedi lama," paparnya.
Baca juga: 14 Seniman Lintas Genre Kompak Pamerkan Karya Seni untuk Solidaritas Iwan Boedi di Semarang
Romo Aloys Budi Purnomo yang juga hadir dalam acara tersebut menambahkan, kasus Iwan Boedi sekarang sudah meluas tidak hanya Kota Semarang namun dunia.
"Kasus Mas Iwan Boedi sekarang sudah meluas tingkat global," jelasnya.
Dia menjelaskan, menyalakan lilin secara bersama-sama di Tugu Muda Semarang juga sebagai pertanda 100 hari kematian Iwan Boedi.
"Sejak 24 Agustus Mas Iwan Boedi hilang tidak hanya tubuhnya tapi juga sosoknya," ujarnya.
Menurutnya, peristiwa pembunuhan yang menghilangkan nyawa Iwan Boedi merupakan peristiwa kemanusiaan.
"Ini yang melakukan pembunuhan merupakan sosok yang tidak berperikemanusiaan," imbuhnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.