Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria di TTU Tewas Ditikam Saat Acara Adat, Pelaku dan Korban Sempat Minum Miras Bersama

Kompas.com - 06/12/2022, 23:48 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Antonius Abatan (38), warga Desa Naku, Kecamatan Biboki Feotleu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT), tewas ditikam saat acara adat.

Pria yang berprofesi sebagai petani itu tewas setelah ditikam menggunakan pisau oleh NA (45), warga Kelurahan Fatukbot, Kecamatan Atambua Selatan, Kabupaten Belu.

Baca juga: Gempa 5,5 M di Kupang Dirasakan hingga Rote Ndao dan Timor Tengah Selatan

"Kejadiannya tadi di rumah adat Naku, Desa Naku, Kecamatan Biboki Feotleu," ujar Kepala Kepolisian Sektor Biboki Utara Ipda Rudy Soik, kepada Kompas.com, Selasa (6/12/2022) malam.

Rudy menuturkan, peristiwa itu bermula ketika rombongan keluarga warga bernama Theresia Belak tiba di Rumah Adat Rai Oan.

Mereka kemudian melaksanakan acara adat Rai Oan di rumah Yohanes Fahik atau tak jauh dari rumah adat Rai Oan.

Acara itu digelar karena keluarga Theresia Belak melunaskan belis (mahar nikah) kepada keluarga Yohanes Fahik.

"Sehingga antara kedua belah pihak (Keluarga Theresia Belak dan Keluarga Yohanes Fahik) menggelar acara adat pelunasan belis," kata Rudy.

Selanjutnya, pada pukul 16.00 Wita, kedua rumpun keluarga pun berkumpul dan acara adat berlangsung.

"Mereka kemudian melakukan jamuan makan bersama lalu mengonsumsi minuman keras (sopi) bersama-sama. Saat itu pelaku dan korban juga ikut hadir di dalam tenda adat Rai Oan," kata Rudy.

Pada pukul 20.00 Wita, terjadi adu argumen antara pelaku dan korban. Tanpa banyak bicara, pelaku lalu mengambil sebilah pisau dan langsung menikam korban sebanyak satu kali di bagian perut.

Tikaman itum kata Rudy, tepat di atas pusar. Korban langsung jatuh dan tak sadarkan diri.

Usai menikam korban, pelaku melarikan diri melalui belakang rumah adat menuju ke arah Kali Atambua.

Sedangkan korban sempat dibawa ke Rumah Sakit Umum St Marianum Halilulik, Kabupaten Belu, tetapi nyawanya tak bisa diselamatkan.

Baca juga: Pemuda di TTU Bobol Rumah Kasat Lantas, Gasak Ponsel hingga Borgol

Menurut Rudy, motif penikaman itu karena pelaku jengkel saat bertengkar.

"Saat ini, kita masih memburu pelaku yang melarikan diri. Sedangkan korban telah dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Wilayah Lumajang

Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Wilayah Lumajang

Regional
Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Regional
6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com