Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Terisolasi karena Banjir Bandang, Ratusan Warga Lampung Dievakuasi

Kompas.com - 28/10/2022, 12:49 WIB
Tri Purna Jaya,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com- Lebih dari 200 warga beberapa desa di Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lampung Selatan, dievakuasi setelah sempat terisolasi akibat banjir bandang menerjang.

Evakuasi dilakukan oleh aparat gabungan Polres Lampung Selatan dan penyelamat menggunakan perahu karet pada Jumat (27/10/2022) malam.

Kapolres Lampung Selatan AKBP Edwin mengatakan evakuasi baru bisa dilakukan setelah petugas gabungan turun dan menyiapkan perahu karet.

Baca juga: Terdampak Banjir Bandang, Pantai Batukaras dan Green Canyon Pangandaran Ditutup Sementara

Menurut Edwin, akses jalan utama di Kecamatan Candipuro sempat terputus akibat terkikis arus air dan terhalang banjir.

"Di Candipuro ada beberapa lokasi yang jalan utamanya terputus, jalannya terputus dan terhalang air banjir," kata Edwin saat dihubungi, Jumat (28/10/2022).

Proses evakuasi warga Kecamatan Candipuro yang sempat terisolir lantaran akses jalan utama desa rusak diterjang banjir, Jumat (27/10/2022) malam.KOMPAS.COM/DOK. Polres Lampung Selatan Proses evakuasi warga Kecamatan Candipuro yang sempat terisolir lantaran akses jalan utama desa rusak diterjang banjir, Jumat (27/10/2022) malam.

Kondisi banjir terparah berada di Desa Beringin Kencana dengan ketinggian air mencapai 3 meter pada Jumat pagi.

Banjir di desa ini juga sempat membuat satu unit mobil pik up milik warga terbawa arus hingga ke areal persawahan.

Baca juga: Percetakan Uang Palsu Miliaran Rupiah di Lampung, Diduga Disebarkan di 4 Provinsi

Hingga tadi malam, warga di beberapa lokasi yang terisolir sudah berhasil dievakuasi ke kecamatan yang digunakan sebagai tempat evakuasi.

"Sudah ada sekitar 200 warga, ibu, anak-anak dan lansia. Sedangkan yang laki-laki kebanyakan masih berada di lokasi untuk menjaga rumah mereka," kata Edwin.

Proses evakuasi warga Kecamatan Candipuro yang sempat terisolir lantaran akses jalan utama desa rusak diterjang banjir, Jumat (27/10/2022) malam.KOMPAS.COM/DOK. Polres Lampung Selatan Proses evakuasi warga Kecamatan Candipuro yang sempat terisolir lantaran akses jalan utama desa rusak diterjang banjir, Jumat (27/10/2022) malam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Banjir dan Tanah Longsor Terjadi di 5 Kabupaten di Sulsel, Pj Bahtiar: Turut Berduka Cita

Banjir dan Tanah Longsor Terjadi di 5 Kabupaten di Sulsel, Pj Bahtiar: Turut Berduka Cita

Regional
Kebakaran Gudang BBM, Polda Lampung Tunggu Pemeriksaan Puslabfor

Kebakaran Gudang BBM, Polda Lampung Tunggu Pemeriksaan Puslabfor

Regional
Kecelakaan Maut di Tol Batang-Semarang, Ambulans Ringsek Usai Tabrak Truk

Kecelakaan Maut di Tol Batang-Semarang, Ambulans Ringsek Usai Tabrak Truk

Regional
Caleg Terpilih Pemilu di Temanggung Meninggal, Posisinya Diganti Caleg Peringkat 2

Caleg Terpilih Pemilu di Temanggung Meninggal, Posisinya Diganti Caleg Peringkat 2

Regional
1.085 Calon Jemaah Haji Asal Magelang Berangkat ke Tanah Suci, Kebanyakan Petani

1.085 Calon Jemaah Haji Asal Magelang Berangkat ke Tanah Suci, Kebanyakan Petani

Regional
Pria Ini Bakar Musala di Pekanbaru, Sakit Hati Dilarang Tidur dan Nongkrong

Pria Ini Bakar Musala di Pekanbaru, Sakit Hati Dilarang Tidur dan Nongkrong

Regional
Sebelum Ditemukan Gantung Diri, Napi Lapas Kedungpane Semarang Sempat Telepon Keluarga

Sebelum Ditemukan Gantung Diri, Napi Lapas Kedungpane Semarang Sempat Telepon Keluarga

Regional
Kronologi Kecelakaan Maut Ambulance Vs Truk di Tol Batang-Semarang yang Sebabkan 1 Penumpang Tewas

Kronologi Kecelakaan Maut Ambulance Vs Truk di Tol Batang-Semarang yang Sebabkan 1 Penumpang Tewas

Regional
Buka Pendaftaran Bakal Calon Gubernur Babel, Demokrat Pertimbangkan Survei dan Ongkos Politik

Buka Pendaftaran Bakal Calon Gubernur Babel, Demokrat Pertimbangkan Survei dan Ongkos Politik

Regional
Sanksi Tilang dan Proses Perbaikan Jalan Pantura Demak Kudus...

Sanksi Tilang dan Proses Perbaikan Jalan Pantura Demak Kudus...

Regional
Korupsi Dana Desa Rp 670 Juta, Kades di Flores Timur Ditahan

Korupsi Dana Desa Rp 670 Juta, Kades di Flores Timur Ditahan

Regional
Ghozali Everyday yang Terkenal karena NFT Hibahkan Alat Animasi ke Kampusnya

Ghozali Everyday yang Terkenal karena NFT Hibahkan Alat Animasi ke Kampusnya

Regional
Digigit Anjing Rabies, Anak 8 Tahun di Kalbar Meninggal Dunia

Digigit Anjing Rabies, Anak 8 Tahun di Kalbar Meninggal Dunia

Regional
Raker Komwil I Apeksi 2024, Kota-kota Diingatkan untuk Kelola APBD secara Benar

Raker Komwil I Apeksi 2024, Kota-kota Diingatkan untuk Kelola APBD secara Benar

Regional
Penerbangan Internasional di Jateng Sepi Peminat, Status Bandara Jadi Domestik

Penerbangan Internasional di Jateng Sepi Peminat, Status Bandara Jadi Domestik

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com