Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bus Tabrak Truk Tronton yang Parkir di Bahu Jalan Tol Kanci- Pejagan Brebes, Sopir dan 2 Penumpang Tewas

Kompas.com - 18/10/2022, 17:57 WIB
Riska Farasonalia

Editor

KOMPAS.com - Kecelakaan maut yang melibatkan Bus Agra Mas dengan truk tronton terjadi di Tol Kanci- Pejagan KM 247, masuk wilayah Kecamatan Tanjung, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah pada Senin (17/10/2022) sekitar pukul. 15.00 WIB.

Bus Agra Mas bernomor polisi B 7223 IX jurusan Jakarta- Pekalongan itu menabrak truk tronton yang sedang parkir di bahu jalan.

Akibat insiden tersebut, tiga orang meninggal dunia dan lima orang mengalami luka-luka.

3 korban tewas

Kasatlantas Polres Brebes, AKP Edi Sukamto mengatakan, ketiga korban yang meninggal merupakan dua penumpang dan seorang sopir bus.

Sementara, lima korban mengalami luka ringan.

Para korban dalam kecelakaan tersebut langsung dievakuasi ke RS Mutiara Bunda Tanjung.

"Korban dari penumpang dan bus. Kalau dari truk, kernet-nya luka ringan," ucap dia.

Sementara, ketiga korban meninggal sudah diambil pihak keluarga.

Baca juga: Kecelakaan Maut di Tol Kanci-Pejagan Brebes, Bus Tabrak Truk, 3 Orang Tewas

Penyebab kecelakaan

Edi menyebut, penyebab kecelakaan diduga karena sopir bus kurang waspada saat mengemudikan kendaraan.

Untuk itu, pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk waspada saat berkendara.

"Kami berpesan kepada masyarakat dan pengguna jalan untuk berhati-hati saat berkendara. Terutama saat di jalan tol," ungkap dia.

Kronologi kejadian

Manager Operasional Tol Kanci- Pejagan, Uum Jumadi mengatakan, kecelakaan terjadi di KM 247 ruas Kanci-Pejagan, masuk Brebes.

"Sebuah kendaraan bus Agra Mas B 7223 IX jurusan Jakarta-Pekalongan menabrak truk tronton yang tengah parkir di bahu jalan," jelas dia.

Akibat menabrak bagian belakang truk tronton, bus mengalami rusak parah dan ringsek di bagian depan.

Baca juga: Berikut Daftar Korban Kecelakaan Maut di Tol Kanci-Pejagan

Identitas korban

Dikutip dari Kompas.com, adapun identitas korban meninggal sebagai berikut:

1. Abdul Haris, pengemudi Bus Agramas Nopol B-7223-IK, warga Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah.

2. Jaenal Abidin (31) warga Desa Tegalsari Timur, RT 006, RW 001 Kecamatan Ampel Gading, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah.

3. Tamjidi (52) warga Kampung Pong Porang RT 005, RW 004 Kecamatan Tigaraksa, Tangerang, Banten.

Korban luka ringan antara lain:

1. IM (36), kernet truk, warga Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.

2. BU, (46) warga Tegal Timur, Kota Tegal, dirawat di RS Mutiara Bunda Tanjung

3. MA, (65) warga Tegal Timur, Kota Tegal dirawat di RS. Mutiara bunda Tanjung

4. KA, (63) warga, Tegal Timur, Kota Tegal RS.Mutiara Bunda Tanjung

5. MU (49) sopir truk tronton, warga Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.

Sumber: Kompas.com (Penulis Kontributor Tegal, Tresno Setiadi | Editor Dita Angga Rusiana)

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul INNALILLAHI! Bus Agra Mas Seruduk Truk Tronton di Tol Kanci- Pejagan Brebes, 3 Orang Tewas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Regional
Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com