Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Terbalik Masuk Parit, Direktur RSUD di Kalteng Tewas Tenggelam, Niat Pergi Mancing di Kaltim

Kompas.com - 14/10/2022, 16:06 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Trans Kalimantan menuju arah Buntok, Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah pada Kamis (13/10/2022) sekitar pukul 06.30 WIB.

Kecelakaan tersebut menewaskan dr Solihin, Direktur RSUD Kuala Pembuang dan dua rekannya yakni Hendri Halim dan Nofa Andi Elianto.

Sementara pengemudi mobil, Tjoaa Rofian mengalami luka-luka.

Kecelakaan berawal saat mobil Toyota Land Cruiser nomor polisi KH 1470 FD melaju dari Kota Palangkaraya menuju Buntok.

Baca juga: Direktur RSUD Kuala Pembuang Tewas Terjebak Dalam Mobil yang Tenggelam di Parit

Mobil ditumpangi oleh empat orang dari arah Palangkaraya hendak bertolak ke Kalimantan Timur mengikuti acara memancing.

Namun saat melintas di Jalan Buntok-Palangkaraya tepatnya di Dusun Parigi, Kecamatan Dusun Selatan, Kabupaten Barito Selatan, mobil tersebut oleng.

Ketika melalui tikungan, mobil hilang kendali dan terbalik hingga masuk ke parit. Mobil itu pun terendam air dalam konidis terbalik.

Wakapolres Barito Selatan, Kompol Asdini Putra mengatakan kecelakaan diduga karena ruas jalan basah dan licin karena hujan.

Baca juga: Direktur RSUD Kuala Pembuang dan 2 Penumpang Tewas dalam Kecelakaan, Mobilnya Masuk Parit

Sehingga saat melewati tikungan, mobil diduga kehilangan kendali. Mobil yang oleng akhirnya terbalik masuk ke dalam parit.

"Akibatnya dr Solihin, yang merupakan Direktur RSUD, beserta 2 orang lainnya meninggal dunia," kata Wakapolres Barito Selatan, Kompol Asdini Putra, saat memberikan keterangan kepada wartawan, pada Jumat.

Ketiga orang korban tersebut meninggal di lokasi kejadian, lantaran terjebak di dalam mobil yang terbalik dan terendam di dalam parit yang cukup dalam.

"Menurut keterangan dokter, bahwa ketiga penumpang meninggal lantaran adanya air di dalam paru korban," tambah Asdini.

Baca juga: Land Cruiser Terguling Masuk Parit, Dirut RSUD Kuala Pembuang dan 2 Lainnya Tewas, 1 Luka-luka

Akibat kejadian tersebut mobil harus ditarik oleh derek dan mengalami kerugian materil diperkirakan sebesar Rp 5 juta.

SUMBER: KOMPAS.com (Penulis: Kurnia Tarigan | Editor : Robertus Belarminus), Tribun Kalteng.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Regional
[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

Regional
Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat 'Video Call' Ibunda

Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat "Video Call" Ibunda

Regional
Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Regional
Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com