Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/07/2022, 22:36 WIB
Kontributor Pemalang, Baktiawan Candheki,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

PEMALANG, KOMPAS.com - Lima warga Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, tersambar petir di area persawahan Desa Cibelok Kecamatan Taman. Dalam kejadian itu, tiga korban di antaranya tewas di TKP

Diketahui, kelima korban tersambar petir saat berteduh di sebuah gubuk di tengah persawahan Desa Cibelok sore tadi, Rabu (6/7/2022), sekitar pukul 15.30 WIB.

“Waktu saya ke TKP (gubuk) ada 5 korban. Nah salah satunya selamat dan pulang diboncengkan orang, kita belum tahu identitasnya.” kata salah satu saksi, Zaeffurrohman (47) yang ikut dalam evakuasi korban.

Baca juga: Sedang Mengangkat Jaring, Nelayan di Karimun Tewas Tersambar Petir

Empat korban lainnya, kata Zaeffurrohman, ditemukan tergeletak di gubuk. Dari 4 korban itu, 3 di antaranya tewas dan 1 korban kritis. Mereka langsung dievakuasi warga dan dilarikan ke rumah sakit.

“Kita setop mobil pikap yang lagi lewat, kemudian kita evakuasi korban ke Rumah sakit Islam Al-Ikhlas Pemalang ini.” tutur Zaeffurrohman yang juga Kadus 1 Desa Cibelok.

Ketiga korban tewas di TKP diketahui Safii Nugroho (34) warga Desa Cibelok, Zaenuri (37) warga Desa Cibelok dan Imam Fatoni (32) warga Desa Jebed Selatan.

Sedangkan korban Sugito (32) warga Desa Bojongnangka Kecamatan Pemalang masih dalam kondisi kritis dan dirawat di ruang IGD RSI Al-Ikhlas Pemalang.

Zaeffurrohman menuturkan, sebelum kejadian, korban Zaenuri dan Safii Nugroho tengah memancing di saluran irigasi Sawah. Sedangkan korban Imam Fatoni dan Sugito tengah membajak sawah.

Para korban kemudian berteduh di gubuk, hingga akhirnya tersambar petir.

Kapolsek Taman AKP Totok Purwantoro mengatakan, telah meminta Kades setempat untuk mencari satu korban selamat yang sampai saat ini belum diketahui identitasnya tersebut.

"Infonya dari saksi, mereka (korban) ada yang memancing ada operator traktor dan ada yang joki burung merpati. Dugaan kami yang selamat ini warga Cibelok juga yakni joki merpati itu," katanya.

Agar kejadian serupa tidak terulang, Totok memberi pesan kepada warganya.

"Kami imbau kepada warga jika mengetahui cuaca mendung dan hujan, segera pulang ke rumah atau berteduh di tempat yang aman jangan di tempat terbuka," katanya.

Baca juga: Seorang Pria Tewas Tersambar Petir Saat Memancing di Kali Adem Jakut

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Santri Tewas Tak Wajar di Jambi, Orangtua Minta Bantuan Kapolri

Soal Santri Tewas Tak Wajar di Jambi, Orangtua Minta Bantuan Kapolri

Regional
Cerita Penjual Kolang-kaling Musiman di Magelang, Raup Omzet Jutaan Saat Ramadhan

Cerita Penjual Kolang-kaling Musiman di Magelang, Raup Omzet Jutaan Saat Ramadhan

Regional
Cerita Siswa SMKN Jateng Jadi Volunteer di Posko Banjir Kota Semarang

Cerita Siswa SMKN Jateng Jadi Volunteer di Posko Banjir Kota Semarang

Regional
Seorang Warga Amerika Serikat Meninggal usai Menyelam di Raja Ampat

Seorang Warga Amerika Serikat Meninggal usai Menyelam di Raja Ampat

Regional
Tragis, Balita di Cilegon Terlindas Bus Saat Berburu Klakson Telolet, Ini Kronologinya

Tragis, Balita di Cilegon Terlindas Bus Saat Berburu Klakson Telolet, Ini Kronologinya

Regional
Polres Sumbawa Bekuk 2 Muncikari Prostitusi 'Online' Tarif Rp 500.000

Polres Sumbawa Bekuk 2 Muncikari Prostitusi "Online" Tarif Rp 500.000

Regional
Pelabuhan Ciwandan Banten Mulai Layani Pemudik Motor 3-9 April 2024

Pelabuhan Ciwandan Banten Mulai Layani Pemudik Motor 3-9 April 2024

Regional
Berkat Kerja Keras Pj Apriyadi, 7 Desa di Muba Kini Dapat Nikmati Listrik PLN

Berkat Kerja Keras Pj Apriyadi, 7 Desa di Muba Kini Dapat Nikmati Listrik PLN

Regional
2 Kali Kalah, Benny K Harman Enggan Maju Lagi di Pilgub NTT

2 Kali Kalah, Benny K Harman Enggan Maju Lagi di Pilgub NTT

Regional
Kisah Sabiq, Disabilitas yang Mengajar Mengaji Seratusan Anak di Salatiga

Kisah Sabiq, Disabilitas yang Mengajar Mengaji Seratusan Anak di Salatiga

Regional
Keroyok Guru SMA, Ayah dan Anak di Lembata Ditetapkan Tersangka

Keroyok Guru SMA, Ayah dan Anak di Lembata Ditetapkan Tersangka

Regional
6 Wanita Sumbar Raih Kursi MPR RI, Keterwakilan Perempuan Naik

6 Wanita Sumbar Raih Kursi MPR RI, Keterwakilan Perempuan Naik

Regional
KM Sinar Lema 01 Diperkirakan Tenggelam di Perairan Raja Ampat

KM Sinar Lema 01 Diperkirakan Tenggelam di Perairan Raja Ampat

Regional
Soal Kematian Santri di Jambi, Hotman Paris Curiga Jasad Korban Disetrum

Soal Kematian Santri di Jambi, Hotman Paris Curiga Jasad Korban Disetrum

Regional
Banjir Demak Meluas, Warga Ramai-ramai Bendung Ruas Jalan

Banjir Demak Meluas, Warga Ramai-ramai Bendung Ruas Jalan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com