KOMPAS.com - Kabun Raya Purwodadi terletak di Pasuruan, Jawa Timur.
Lokasi Kebun Raya Purwodadi terletak di Jalan Raya Surabaya-Malang Km 65, Sembung Lor, Purwodadi, Kecamatan Purwodadi, Pasuruan, Jawa Timur.
Kebun Raya Purwodadi merupakan salah satu wisata andalan di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.
Dalam area seluas 85 hektar ini, pengunjung dapat mengusir penat di bawah pohon rindang.
Tempat ini juga cocok sebagai destinasi wisata keluarga, dengan area kebun yang luas, anak-anak memiliki ruang bermain yang lebih leluasa.
Lokasi yang berada di ketinggian 300 mdpl sehingga cuaca di sekitar kebun raya terasa sejuk.
Kebun Raya Purwodadi pertama dibuka untuk umum pada tanggal 10 Maret 1963.
Kebun Raya Purwodadi mengkoleksi sejumalah tanaman yang hidup di dataran rendah kering.
Yang dimaksud kebun raya adalah kawasan konservasi tumbuhan ex situ, dimana memiliki tumbuhan terdokumentasi dan ditata berdasarkan pola klasifikasi taksonomi, tematik, bioregion, atau kombinasi pola-pola tersebut.
Baca juga: Menjelajah Kebun Raya Purwodadi, Kebun Seluas 85 Hektar
Tujuannya adalah kegiatan konservasi, pendidikan, penelitian, jasa lingkungan, dan wisata.
Kebun Raya Purwodadi yang dikenal dengan nama Hortus Iklim Kering Purwodadi didirikan pada tanggal 30 Januari 1941.
Pendiri Kebun Raya Purwodadi adalah Dr LGM Baas Becking.
Kawasan Taman Obat memiliki koleksi tanaman temu hitam, mengkudu, bunga telang, belimbing wuluh, curcuma mangga, maupun keci beling.
Di Taman Mexico, pengunjung dapat menemukan tumbuhan khas daratan Meksiko, seperti kaktus, lidah buaya, dan lainnya.
Tanaman di daerah ini umumnya besar dan tidak membutuhkan banyak air untuk tumbuh subur.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.