Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejar Sertifikasi Halal 2024, Juru Sembelih Ayam di Sumbar Diberi Pelatihan dan Sertifikat

Kompas.com - 04/03/2022, 12:36 WIB
Perdana Putra,
Khairina

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com-Untuk mengejar sertifikasi halal tahun 2024, juru sembelih ayam potong di Sumatera Barat diberi pelatihan dan sertifikat.

Sertifikasi halal untuk juru sembelih ini bertujuan untuk memastikan kehalalan ayam potongnya.

"Kita terus berbenah untuk mengejar sertifikasi halal yang ditetapkan pemerintah tahun 2024 nanti. Sekarang untuk juru sembelih ayam potong," kata Gubernur Sumbar Mahyeldi kepada Kompas.com, Jumat (4/3/2022).

Baca juga: Ayam Penyet dan Nasi Padang Diburu Wisatawan Singapura di Batam

Mahyeldi mengatakan sertifikasi halal itu sudah diatur dalam Peraturan Pemerintah No. 39 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Bidang Jaminan Produk Halal.

"Semua produk nantinya bersertifikasi halal. Dari hulu, dari juru sembelih hewan harus kita pastikan bersertifikasi agar daging yang mereka hasilkan terjamin kehalalannya," kata Mahyeldi.

Menurut Mahyeldi untuk pelatihan juru sembelih ayam potong itu, Pemerintah Provinsi Sumbar bekerjasama dengan PT Charoen Pokphand dan Bersama Halal Madani (BHM)

"Dananya dari PT Charoen Pokphand dan nanti dilaksanakan lembaga BHM," kata Mahyeldi.

Baca juga: Cerita Mak Unah, Dulu Tinggal Bersama Ayam di Gubuk Reyot, Kini Tempati Rumah Baru dari Jokowi

Sementara Sekretaris Jenderal Charoen Pokphand Foundation Andi Magdalena menyebutkan pihaknya sangat mendukung program sertifikasi halal di Sumbar.

Sumbar sendiri, kata Andi, merupakan daerah yang sangat serius dalam program sertifikasi halal tersebut.

"Untuk tahap awal kita konsentrasi ke juru sembelih ayam potong. Ada Rp 250 juta yang kita ambil dari dana CSR untuk pelatihan ini," jelas Andi.

Direktur Eksekutif BHM Hastrini Nawir menyebutkan untuk tahap awal ada 400 juru sembelih ayam potong yang akan dilatih.

Untuk instruktur, kata Hastrini didatangkan dari Majelis Ulama Indonesia, dokter hewan dan BHM sendiri.

"Dalam pelatihan nanti, akan diberi pengetahuan tentang syariat, kehalalan dan kebersihan pemotongan ayam," jelas Hastrini.

Menurut Hastrini, usai pelatihan mereka yang lulus diberi sertifikat yang berguna dalam proses jaminan produk halal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Regional
Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Regional
Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Regional
Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Kilas Daerah
Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Regional
Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Regional
Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Regional
Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Regional
4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

Regional
3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

Regional
Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Regional
Viral Keluhan Soal Kenaikan UKT Unsoed, Mahasiswa Merasa Ditodong

Viral Keluhan Soal Kenaikan UKT Unsoed, Mahasiswa Merasa Ditodong

Regional
Utang Pelanggan PDAM Magelang Capai Rp 150 Juta, Banyak Rumah Kosong

Utang Pelanggan PDAM Magelang Capai Rp 150 Juta, Banyak Rumah Kosong

Regional
Kronologi Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dicekik dengan Sabuk dan Dipukul Batu

Kronologi Pembunuhan Karyawan Toko di Sukoharjo, Korban Dicekik dengan Sabuk dan Dipukul Batu

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com