Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Wanita Ditemukan Tewas di Hotel, Suami Sebut Korban Sudah 3 Minggu Tidak Pulang

Kompas.com - 17/12/2021, 15:49 WIB
Ahmad Faisol,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

PROBOLINGGO, KOMPAS.com - Seorang petugas sebuah hotel di Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, menemukan mayat wanita pada Kamis (16/12/2021) sekitar pukul 19.30 WIB. Penemuan mayat itu sempat membuat geger pegawai hotel.

Petugas hotel yang menemukan mayat itu bernama Toyyiban dan Tudi Setiawan. Mereka langsung melaporkan hal itu kepada petugas polisi.

Baca juga: Pria di Probolinggo Mencoba Bunuh Diri dengan Memanjat Tower, Urung Setelah Dirayu Kekasihnya

Kapolsek Paiton Iptu Maskur Ansori menjelaskan, sebelum ditemukan tewas, wanita itu tiba di hotel bersama seorang pria sekitar pukul 15.00 WIB. Keduanya memesan sebuah kamar hotel.

Saat petugas menyiapkan kamar hotel, kedua orang tersebut menunggu di gazebo yang terletak sekitar 15 menit dari kamar.

"Wanita tersebut nampak sempoyongan. Ketika kamar sudah siap, pria itu membopong si wanita masuk ke kamar hotel," jelas Maskur saat dihubungi Kompas.com, Jumat (17/12/2021).

Setelah kamar disiapkan, pasangan itu masuk. Tiba-tiba, pria yang menemani wanita itu keluar menemui petugas.

Saat petugas menanyakan identitas, pria itu malah memberikan nomor ponsel wanita yang datang bersamanya. Pria itu kemudian meninggalkan wanita berinisial WWQ (20) tersebut di kamar.

"Pada pukul 19.30 WIB, petugas itu melihat kondisi pintu kamar sedikit terbuka (tidak terkunci). Akhirnya ia masuk untuk mengecek kamar itu. Ternyata, wanita yang sempoyongan tadi sudah dalam keadaan telentang di atas kasur dengan kondisi tak bernyawa. Petugas pun langsung melaporkannya ke kami," jelasnya.

Maskur menyebut, wanita berinisial WWQ itu merupakan warga Desa Kare, Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun, Jawa Timur. Saat ditemukan tewas, WWQ mengenakan celana jins dan kaos motif garis hitam abu-abu.

Maskur menambahkan, selama ini korban tinggal di warung puncak Desa Binor, Kecamatan Paiton, bersama suaminya.

Baca juga: Rangkap Jabatan Jadi Guru dan Perangkat Desa, Pria Ini Dicoret dari Daftar Cakades di Probolinggo

Berdasarkan keterangan suami korban, ADL, istrinya itu telah meninggalkan rumah sejak 29 November 2021.

Tidak ada bekas kekerasan pada tubuh si wanita. Hanya hidungnya mengeluarkan busa. Jenazah wanita itu saat ini berada di kamar jenazah RSUD Waluyo Jati Kraksaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susul Sekda Kota Semarang, Ade Bhakti Dijadwalkan Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PDI-P

Susul Sekda Kota Semarang, Ade Bhakti Dijadwalkan Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PDI-P

Regional
Pemuda di Sleman Lecehkan Mahasiswi, Awalnya Diajak Ngabuburit.

Pemuda di Sleman Lecehkan Mahasiswi, Awalnya Diajak Ngabuburit.

Regional
Kecelakaan Beruntun di Depan KIW Semarang, Satu Pengendara Tewas

Kecelakaan Beruntun di Depan KIW Semarang, Satu Pengendara Tewas

Regional
Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Keterlibatan Anak Bupati Solok Selatan Diselidiki

Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Keterlibatan Anak Bupati Solok Selatan Diselidiki

Regional
Tersangka Pembunuh Waria di Sukabumi Ditangkap di Bus Menuju Bogor

Tersangka Pembunuh Waria di Sukabumi Ditangkap di Bus Menuju Bogor

Regional
Banjir Rob Menyulap Hamparan Sawah di Pesisir Demak Menjadi Lautan

Banjir Rob Menyulap Hamparan Sawah di Pesisir Demak Menjadi Lautan

Regional
Daftar ke Partai Nasdem, Sinyal Deny Indrayana kembali Bertarung di Pilkada Kalsel

Daftar ke Partai Nasdem, Sinyal Deny Indrayana kembali Bertarung di Pilkada Kalsel

Regional
Jadi yang Terparah, Banjir Rob di Pesisir Jateng Diprediksi Terjadi hingga Akhir Mei

Jadi yang Terparah, Banjir Rob di Pesisir Jateng Diprediksi Terjadi hingga Akhir Mei

Regional
Dugaan TPPO di NTB, Jebolan Ajang Pencari Bakat Nasional Jadi Tersangka

Dugaan TPPO di NTB, Jebolan Ajang Pencari Bakat Nasional Jadi Tersangka

Regional
Kesaksian Tagana Lubuklinggau, Bukan soal Uang tapi Selamatkan Orang

Kesaksian Tagana Lubuklinggau, Bukan soal Uang tapi Selamatkan Orang

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Bupati Solok Selatan Diperiksa 2 Jam

Dugaan Korupsi Lahan Hutan Negara, Bupati Solok Selatan Diperiksa 2 Jam

Regional
ABG Pembunuh Polisi di Lampung Divonis 9 Tahun 6 Bulan Penjara

ABG Pembunuh Polisi di Lampung Divonis 9 Tahun 6 Bulan Penjara

Regional
Inovasi Samsat Kebumen, Bayar Pajak Kendaraan Kini Bisa Malam Hari

Inovasi Samsat Kebumen, Bayar Pajak Kendaraan Kini Bisa Malam Hari

Regional
Calon Bupati dan Wakil Jalur Perseorangan di Belitung Timur Harus Setor 9.580 Salinan KTP

Calon Bupati dan Wakil Jalur Perseorangan di Belitung Timur Harus Setor 9.580 Salinan KTP

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com