Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Kunjung Pulang untuk Makan Siang, Pria di Sumut Ditemukan Tewas di Bawah Pohon

Kompas.com - 14/12/2021, 06:42 WIB
Teguh Pribadi,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

PEMATANGSIANTAR, KOMPAS.com - Seorang pedagang petai bernama Suratman (53) ditemukan meninggal dunia diduga akibat terjatuh dari pohon.

Ia ditemukan terbaring tak bernyawa oleh istrinya.

Peristiwa itu terjadi di Jalan Kawal Samudera, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Kota Pematangsiantar, Sumatera Utara, Senin (13/12/2021) sekitar pukul 15.00 WIB.

Baca juga: Hilang Saat ke Hutan, Walno Ditemukan Meninggal Terjatuh dari Pohon Alpukat

Menurut warga setempat, B Saragih, korban mulai bekerja memanen petai di kebun milik Lachai Roy Samion Purba, sejak Senin pagi sekitar pukul 09.00 WIB.

Saat itu istrinya datang ke lokasi karena suaminya tak kunjung pulang untuk makan siang.

Warga Desa Karang Anyer, Kabupaten Simalungun itu melihat suaminya tergeletak meninggal dunia di bawah pohon petai.

Baca juga: Cari Pakan Sapi, Kakek 65 Tahun Tewas Jatuh dari Pohon Trembesi Setinggi 17 Meter

"Tadi katanya korban sudah manjat pohon petai jam 9 pagi. Tapi karena tak pulang makan siang, istrinya datang melihat ternyata suaminya sudah meninggal di bawah pohon yang dipanjatnya," ucapnya.

Polisi dari Polsek Siantar Timur tiba setelah mendapat laporan dari warga. Jenazah Suratman sendiri sudah ditutup warga dengan alas tikar.

Kapolsek Siantar Timur Iptu Andri GT Siregar mengatakan, Suratman diketahui bekerja sebagai pedagang petai dan belakangan mulai jarang bekerja.

"Dari hasil pemeriksaan dan pengamatan di TKP (tempat kejadian perkara) dan terhadap korban tidak ada ditemukan tanda tanda Kekerasan. Korban diduga jatuh pada saat memanjat pohon petai," ujar Andri melalui keterangan tertulisnya, Senin malam.

Andi juga mengatakan, pihak keluarga menolak untuk dilakukan otopsi terhadap jenazah korban.

"Atas permintaan keluarga korban untuk tidak dilakukan otopsi dan bersedia membuat surat pernyataan tidak keberatan atas kejadian tersebut," kata Andri.

Sekitar pukul 15.55 WIB jenazah korban dibawa ke kediamannya di Jalan Wibawa Huta VII, Desa Karang Anyer, Kecamatan Gunung Maligas, Kabupaten Simalungun dengan mobil ambulans untuk disemayamkan di rumah duka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perjuangan Guru Erni Seberangi Lautan demi Mengajar, Perahu yang Dinaiki Pernah Terbalik

Perjuangan Guru Erni Seberangi Lautan demi Mengajar, Perahu yang Dinaiki Pernah Terbalik

Regional
Cekcok dengan Ibunya, Mahasiswa di Banjarmasin Ditemukan Tewas Gantung Diri

Cekcok dengan Ibunya, Mahasiswa di Banjarmasin Ditemukan Tewas Gantung Diri

Regional
Banjir Rendam Sekolah di Maja Lebak, Seluruh Murid Diliburkan

Banjir Rendam Sekolah di Maja Lebak, Seluruh Murid Diliburkan

Regional
Untidar Magelang Kini Jadi BLU, Rektor Klaim UKT Tak Naik

Untidar Magelang Kini Jadi BLU, Rektor Klaim UKT Tak Naik

Regional
Kisah Siswa SDN 104 Krui, Naik ke Bukit Cari Sinyal Belajar 'Online' buat Ujian

Kisah Siswa SDN 104 Krui, Naik ke Bukit Cari Sinyal Belajar "Online" buat Ujian

Regional
Kisruh Penerima KIP Kuliah di Undip Semarang, Ini Penjelasan Pihak Kampus

Kisruh Penerima KIP Kuliah di Undip Semarang, Ini Penjelasan Pihak Kampus

Regional
Korupsi BLT Covid-19, Mantan Kades di Tangerang Divonis 2,5 Tahun Penjara

Korupsi BLT Covid-19, Mantan Kades di Tangerang Divonis 2,5 Tahun Penjara

Regional
28 Calon TKI Ilegal yang Akan Berangkat ke Malaysia Diselamatkan di Pesisir Nunukan

28 Calon TKI Ilegal yang Akan Berangkat ke Malaysia Diselamatkan di Pesisir Nunukan

Regional
Santap Jamur Liar dari Pekarangan Rumah, Sekeluarga di Cilacap Keracunan

Santap Jamur Liar dari Pekarangan Rumah, Sekeluarga di Cilacap Keracunan

Regional
Jalan Rangkasbitung-Bogor Longsor, Kendaraan Roda Empat Dialihkan ke Jalur Alternatif

Jalan Rangkasbitung-Bogor Longsor, Kendaraan Roda Empat Dialihkan ke Jalur Alternatif

Regional
Calon Perseorangan Pilkada Sumbar 2024 Butuh 347.532 Dukungan

Calon Perseorangan Pilkada Sumbar 2024 Butuh 347.532 Dukungan

Regional
Ingin Diresmikan Jokowi, Pembangunan Bendungan Keureto Aceh Dikebut

Ingin Diresmikan Jokowi, Pembangunan Bendungan Keureto Aceh Dikebut

Regional
Rugikan Negara Rp 8,5 Miliar, Mantan Dirut PDAM Kabupaten Semarang Ditahan

Rugikan Negara Rp 8,5 Miliar, Mantan Dirut PDAM Kabupaten Semarang Ditahan

Regional
Kebakaran Kapal Wisata di Labuan Bajo Diduga akibat Korsleting di Ruang Mesin

Kebakaran Kapal Wisata di Labuan Bajo Diduga akibat Korsleting di Ruang Mesin

Regional
Segera Buka Penjaringan Bakal Cawalkot Solo, Gerindra Cari Sosok yang Bisa Lanjutkan Kerja Gibran

Segera Buka Penjaringan Bakal Cawalkot Solo, Gerindra Cari Sosok yang Bisa Lanjutkan Kerja Gibran

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com