Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makna Motif Manuk Sabung di Jaket Bomber yang Dibeli Jokowi di Sintang

Kompas.com - 08/12/2021, 16:04 WIB
Hendra Cipta,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SINTANG, KOMPAS.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) membeli jaket bomber bermotif manuk sabung di sela kunjungannya di Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, Rabu (8/12/2021).

Kunjungan tersebut memiliki sejumlah agenda, di antaranya meresmikan Bandara Tebelian Sintang, meninjau pembangunan tanggul pengendali banjir, menyerahkan bantuan sosial kepada warga terdampak, dan menanam pohon di satu kawasan daerah aliran sungai.

Baca juga: Cerita Jokowi Awalnya Berniat Beli Kain Tenun Sintang, tapi Akhirnya Beli Jaket Bomber Motif Manuk

Namun, sesaat setelah mendarat di Bandara Tebelian, Jokowi menyempatkan diri untuk melihat dan membeli jaket bomber tenun bermotif manuk (manok) yang didominasi warna merah dan langsung dikenakannya.

Menurut Ketua Komisi V DPR Lasarus, yang merupakan warga Kabupaten Sintang, jaket bomber motif manuk yang dibeli dan langsung dikenakan Jokowi dibuat oleh warg setempat.

“Tiba di Bandara Tebelian, Bapak Presiden disambut hangat oleh masyarakat Kabupaten Sintang. Di salah satu gerai di bandara, Pak Presiden memilih baju (jaket) bahan tenun ikat yang langsung ia kenakan,” kata Lasarus dalam akun media sosialnya yang terkonfirmasi.

Lasarus menjelaskan, tenun ikat tersebut dibuat oleh Ibu Mapung, seorang pengrajin lokal asal Desa Umin Jaya, Kecamatan Dedai, Kabupaten Sintang.

"Tenun ini bermotif manuk sabung yang bermakna ayam jago petarung yang selalu jadi pemenang," ungkap Lasarus.

Diberitakan, saat meresmikan Bandara Tebelian di Sintang, Kalimantan Barat, Rabu (8/12/2021), Presiden Joko Widodo tampak mengenakan jaket berwarna merah. Namun, berbeda dengan yang biasanya dikenakan presiden, kali ini jaket yang dipakai bermotif tenun.

Rupanya, jaket tersebut baru dibeli Jokowi di Bandara Tebelian sebelum acara peresmian.

Dikutip dari keterangan tertulis fotografer presiden, Agus Suparto, saat tiba di Bandara Sintang, Jokowi berhenti di sudut tempat digelarnya tenun ikat Sintang. Jokowi tampak jatuh cinta dengan jaket bomber berbahan tenun ikat Sintang.

Dia memutuskan untuk membeli dan langsung mengenakan jaket bomber bermotif manok tersebut. 

Baca juga: Kunjungi Sintang, Jokowi Tanam Pohon di Lahan Bekas Tambang Emas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketum GP Ansor Gus Addin Sebut Haerul Amri Aktivis Sejati NU

Ketum GP Ansor Gus Addin Sebut Haerul Amri Aktivis Sejati NU

Regional
Polisi Buru Selebgram soal Arisan Bodong di Bengkulu, Kerugian Rp 2 Miliar

Polisi Buru Selebgram soal Arisan Bodong di Bengkulu, Kerugian Rp 2 Miliar

Regional
Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Hadi Santoso Gantikan Quatly Abdulkadir Alkatiri Jadi Wakil Ketua DPRD Jateng

Regional
Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Terobos Palang Pintu, Motor Terserempet Kereta di Banyumas, 2 Orang Tewas

Regional
Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Laporkan Pelecehan Seksual, Mahasiswi PKL Jadi Tersangka UU ITE

Regional
4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

4 Selat Strategis Pelayaran Dunia yang Ada di Kawasan Indonesia

Regional
Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Bocah SD di Brebes Diduga Jadi Korban Pencabulan Tetangga, Modus Pelaku Pinjamkan Ponsel

Regional
Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Pengangguran Terbanyak di Banten Lulusan SMK, BPS: Lulusan SD Paling Banyak Bekerja

Regional
Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Kasus Ayah Perkosa Anak Terungkap saat Korban Ketakutan di Pojok Ruangan

Regional
Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Ratusan Ribu Suara Pemilu di Babel Tidak Sah, KPU Siapkan Pengacara

Regional
2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

2.540 Ekor Burung Liar Diselundupkan ke Jawa, Diduga Hasil Perburuan Hutan Lampung

Regional
HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

HUT Ke-477 Kota Semarang, Pemkot Semarang Beri Kemudahan Izin Nakes lewat Program L1ON

Kilas Daerah
Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Polda NTT Bentuk Tim Gabungan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Terbakar di Kota Kupang

Regional
Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Ketua Nasdem Sumbar Daftar Pilkada Padang 2024

Regional
Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Sopir Innova Tewas Diduga Serangan Jantung dan Tabrak 2 Mobil di Solo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com